Bunyi Teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Beserta Sejarahnya

Rabu, 16 Agustus 2023 - 23:47 WIB
loading...
Bunyi Teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Beserta Sejarahnya
Ir Soekarno membacakan naskah Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Jalan Pegangsaan Timur No 56, Jakarta Pusat pada 17 Agustus 1945. FOTO/DOK.Museum Perumusan Naskah Proklamasi
A A A
JAKARTA - Bunyi proklamasi kemerdekaan Indonesia beserta sejarahnya penting untuk diketahui. Proklamasi adalah salah satu bukti sejarah bahwa Indonesia lahir menjadi negara yang berdaulat pada 17 Agustus 1945.

Teks proklamasi dirumuskan oleh tiga tokoh nasional, yaitu Ir Soekarno, Mohammad Hatta, dan Ahmad Soebardjo. Naskah teks proklamasi yang disetujui itu kemudian diserahkan kepada Sayuti Melik untuk diketik. Berikut bunyinya.

Bunyi Proklamasi Kemerdekaan Indonesia


PROKLAMASI

Kami, bangsa Indonesia, dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia.

Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan dan lain-lain, diselenggarakan dengan cara saksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.

Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen '05

Atas nama bangsa Indonesia.

Soekarno/Hatta

Sejarah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan peristiwa penting yang menandai berakhirnya penjajahan Belanda dan Jepang atas Indonesia. Peristiwa ini menjadi awal dari perjuangan bangsa Indonesia untuk mempertahankan kemerdekaannya.

Tanda awal terjadinya proklamasi dimulai pada 14 Agustus 1945, ketika Soekarno dan Hatta bertemu dengan Laksamana Muda Maeda, seorang perwira tinggi Jepang yang bersimpati kepada pergerakan kemerdekaan Indonesia.

Kala itu, Maeda menyarankan agar Soekarno dan Hatta segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia sebelum datangnya pasukan Sekutu. Pada 16 Agustus 1945, Soekarno dan Hatta diculik oleh sekelompok pemuda yang dikenal sebagai golongan pelopor.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1424 seconds (0.1#10.140)