Penuhi Hak Jawab, Erick Thohir Tegaskan Permasalahan Podcast Tempo Sudah Selesai

Rabu, 09 Agustus 2023 - 00:19 WIB
loading...
Penuhi Hak Jawab, Erick...
Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan permasalahan dengan Podcast Bocor Alus Tempo telah selesai. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan permasalahan dengan Podcast Bocor Alus Tempo telah selesai. Hal itu ditegaskan Erick ketika memenuhi hak jawab terkait podcast bertajuk Manuver Erick Thohir Melalui PSSI dan BUMN yang Tidak Disukai PDI-P.

"Ngapain kita prolog kan sudah ada aturan Dewan Pers kita menghargai selesai, sudah," kata Erick dalam Podcast Bocor Alus Politik berjudul Hak Jawab Erick Thohiryang diunggah di kanal YouTube Tempodotco, Selasa (8/8/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Erick juga mengungkapkan alasannya melaporkan Podcast Bocor Alus ke Dewan Pers. Menurutnya, ia menjaga nama baik Kementerian BUMN, bukan pribadinya.



"Saya harus jaga BUMN-nya, kan ini korporasi," ujarnya.

Erick lantas menyinggung soal peranan media sosial. Menurutnya, apa yang beredar di sana harus tetap dikontrol agar isu yang beredar tidak menjadi bola liar.

"Di era zaman sekarang sosial media menjadi bagian penting, contoh kereta api dengan segala isu-isu pelayanan publiknya, pasti ada yang positif ada yang negatif, kalau mereka diam saja akhirnya jadi negatif," katanya.

Dengan adanya pemenuhan hak jawab ini, Erick menyebutkan permasalahannya dengan Tempo sudah selesai.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1966 seconds (0.1#10.140)