Cara Kreatif Influencer hingga TikToker Sosialisasikan Ganjar Lewat Kaus Greyman

Minggu, 25 Juni 2023 - 16:59 WIB
loading...
A A A


Greyman secara resmi diluncurkan di Kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu (25/6/2023). Bakal capres yang juga karakter tokoh dalam kaus Greyman, Ganjar Pranowo juga hadir dalam acara itu.

Ganjar mengapresiasi ide kreatif anak-anak muda itu. Di tangan mereka, kaus kampanye bisa didesain menjadi unik dan menarik.

"Kalau anak muda yang desain, pasti kreatif. Desainnya menarik dan pas dengan kalangan muda. Ada faktor pembeda yang tak dimiliki yang lain. Ini keren," kata Ganjar.

Menurut Ganjar, itu bagian kecil dari bukti berapa banyak anak muda kreatif yang ada di Indonesia. Maka, peran pemerintah sangat penting untuk memfasilitasi dan mendorong itu.

"Maka kreatif hub mesti kita perbanyak agar ide dan kreativitas anak muda itu bisa tersalurkan. Dengan begitu, akan muncul ekonomi baru dan tentu akan berdampak pada ekonomi kita," ujarnya.

"Internet kecepatan tinggi juga harus tersedia, termasuk pelatihan dan pendampingan. Kalau semua itu sudah diwujudkan, maka mereka yang punya bakat dasar bagus bisa dikembangkan lebih cepat," pungkasnya.

Diketahui, Ganjar Pranowo didukung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Hanura.
(rca)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1014 seconds (0.1#10.140)