Warga Senang, Pemprov Jateng Gercep Perbaiki Jalan Surakarta-Gemolong-Purwodadi

Rabu, 17 Mei 2023 - 19:07 WIB
loading...
A A A
Agar lebih maksimal, pihaknya saat ini sedang melakukan penanganan permanen. Di ruas Surakarta-Gemolong-Purwodadi, total ada 10 segmen pengerjaan permanen. Dengan penanganan prioritas pada tingkat kerusakan jalan.

Penanganan permanen yang dilakukan di antaranya pelebaran jalan, di Geyer. Juga ada perbaikan rigid, dan di Surakarta-Gemolong-Geyer dilakukan dari perkerasan aspal ke rigid. "Panjang 10 segmen, kalau ditotal 5,2 km. Target keseluruhan selesai hingga Desember 2023," ujarnya.

Perbaikan ruas jalan provinsi ini, lanjut dia, dilakukan secara bertahap. Pihaknya meminta masyarakat bersabar dalam berkendara. Sebab, masih ada beberapa ruas yang masih dalam kondisi rusak dan sedang dalam penanganan.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, mengecek perbaikan jalan di Jalan Raya Solo-Purwodadi, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen beberapa waktu lalu.

Ganjar menjelaskan, proyek perbaikan jalan se-Jawa Tengah telah diwacanakan sejak 2 tahun lalu. Namun, prosesnya terhenti lantaran adanya pandemi Covid-19, sehingga anggarannya dialokasikan untuk penanganan Covid-19.
.
"Sekarang dibantu Kementerian PUPR, alhamdulillah beberapa sudah diselesaikan. Namun memang ada beberapa protes warga cukup tinggi karena jeglongan (lubang) cukup dalam," ujar Ganjar di Jalan Raya Solo-Purwodadi KM 30, Sragen.

Perbaikan Jalan Raya Solo-Purwodadi dilaksanakan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Cipta Karya Jawa Tengah, bersama Kementerian PUPR.
(ars)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1677 seconds (0.1#10.140)