Profil Letjen Mulyo Aji, Purnawirawan yang Bongkar Permainan Rekrutmen Anggota TNI

Rabu, 10 Mei 2023 - 16:20 WIB
loading...
Profil Letjen Mulyo...
Letnan Jenderal TNI (Purn) Mulyo Aji merupakan salah seorang purnawirawan perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Letnan Jenderal TNI (Purn) Mulyo Aji merupakan salah seorang purnawirawan perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat. Jabatan terakhirnya sebelum pensiun adalah Sesmenko Polhukam.

Profil Letjen TNI (Purn) Mulyo Aji

Dalam riwayatnya, Mulyo lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada 28 Juli 1964. Dia merupakan jebolan Akademi Militer (Akmil) tahun 1987.

Mahir dalam bidang infanteri, rekan satu angkatan Jenderal Andika Perkasa ini sering terjun dalam berbagai operasi militer. Salah satunya adalah Operasi Timor Timur pada 1989, 1992, hingga 1999.



Beralih ke riwayat jabatannya, Mulyo juga banyak menduduki jabatan strategis sepanjang kariernya. Di antaranya adalah Itben Itjenad (2016-2018), Kadislitbang AD (2018-2020), Aspers KSAD (2020-2021), hingga Pangdam Jaya (2021-2022).

Selain itu, Mulyo juga sempat menyemat jabatan Sekretaris Kemenko Polhukam pada tahun 2022. Kala itu, dia dilantik dan diambil sumpah jabatannya oleh Menko Polhukam Mahfud MD.

Bongkar ‘Permainan’ Rekrutmen TNI

Letjen TNI (Purn) Mulyo Aji membongkar permainan/kecurangan dalam rekrutmen prajurit TNI. Hal ini disampaikan jebolan Akmil 1987 tersebut pada sebuah video di kanal Youtube Jenderal Andika Perkasa yang tayang pada 22 April 2023.

Mulyo mengawali ceritanya dengan menjelaskan situasi dirinya yang masih sering dihubungi orang terkait rekrutmen TNI, baik terkait permasalahan hingga pertanyaan syarat masuk. Padahal, statusnya saat ini sudah purnawirawan alias pensiun.

Lebih lanjut, Mulyo menceritakan saat dirinya masih menjabat Aspers Kasad, lebih dari 200 pesan WhatsApp masuk ke ponselnya setiap hari untuk mengadukan masalah rekrutmen.

Usut punya usut, hal ini bermula ketika KSAD saat itu Jenderal Andika Perkasa membuka nomor pengaduan terkait kecurangan rekrutmen TNI. Menariknya, dari ratusan pesan yang masuk setiap harinya, cukup banyak di antaranya terkait permasalahan soal rekrutmen.

"Jadi, pertama itu saya kaget ketika jadi Aspers. Saat dibuka pengaduan oleh KSAD waktu itu, sedemikian banyak laporan yang masuk. Akhirnya, dari situ kan ketahuan bahwa sistem yang kita percaya selama ini ternyata tidak sempurna. Sehingga harus ada sistem yang baru atau sesuatu yang kita jadikan sebagai pengawasan," ucap Mulyo Aji seperti dikutip, Rabu (10/5/2023).

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Generasi Muda FKPPI...
Generasi Muda FKPPI Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI
5 Fakta Lodewijk Freidrich...
5 Fakta Lodewijk Freidrich Paulus, Mantan Danjen Kopassus yang Ditunjuk Jadi Wamenko Polkam
Adies Kadir: Pengesahan...
Adies Kadir: Pengesahan RUU TNI Menyelaraskan Ketahanan dengan Dinamika Zaman
4 Perwira Tinggi TNI...
4 Perwira Tinggi TNI Digeser ke Lemhannas pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Nama-namanya
Tanda Tanya Pakar Soal...
Tanda Tanya Pakar Soal Penghapusan Kewenangan TNI Dalam Pemberantasan Narkoba
Kepala Bakamla Laksdya...
Kepala Bakamla Laksdya Irvansyah Berpotensi Jadi Wakil Panglima TNI
Misi Kemanusiaan TNI...
Misi Kemanusiaan TNI ke Myanmar, Helikopter Super Puma hingga Kapal Rumah Sakit Dikerahkan
Profil Hendrik PH, Teman...
Profil Hendrik PH, Teman Seangkatan Seskab Teddy Peraih Lulusan Terbaik Akmil
Mabes TNI Tegaskan Tak...
Mabes TNI Tegaskan Tak Akan Ada Perebutan Lapangan Pekerjaan Sipil oleh Prajurit TNI
Rekomendasi
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
Halalbihalal Muhammadiyah...
Halalbihalal Muhammadiyah Jakarta Hadirkan Dakwah Membahagiakan
Profil Dokter AYP yang...
Profil Dokter AYP yang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Pasien Wanita di RS Persada Malang
Berita Terkini
Ibadah Jumat Agung di...
Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta Dilaksanakan Tiga Sesi
2 jam yang lalu
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
4 jam yang lalu
Revisi UU Pemilu Ditargetkan...
Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026, Baleg DPR Harap Dibahas Sejak Dini
4 jam yang lalu
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
6 jam yang lalu
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
8 jam yang lalu
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
8 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved