Usai Empat Mata dengan Luhut, Surya Paloh Akan Temui Jokowi

Jum'at, 05 Mei 2023 - 19:35 WIB
loading...
Usai Empat Mata dengan...
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Nasdem Surya Paloh. Foto/Kiswondari/MPI
A A A
JAKARTA - Santer dikabarkan memiliki hubungan yang tidak baik dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) , Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Nasdem Surya Paloh akan menemui Presiden Jokowi . Hanya saja, masih melihat waktu Jokowi yang kosong.

Apalagi, kata dia, sekarang Jokowi tengah meninjau jalanan rusak di Lampung yang viral di media sosial (medsos) dan menjadi sorotan masyarakat.

"Nanti kita lihat waktunya, waktu Pak Jokowi kosong, Ini kan beliau lagi berangkat lihat itu jalan yang rusak ya, karena sudah dimuat di media media massa itu, ada orang mancing-mancing. Pak Jokowi cepat sekali, periksa langsung," kata Surya kepada wartawan usai bertemu Luhut Binsar Pandjaitan di Wisma Nusantara, Jakarta, Jumat (5/5/2023).

Menurut Surya, dirinya akan segera menelepon Jokowi untuk bertemu. "Nanti saya telepon beliau (Jokowi)," ujarnya.

Apakah Jokowi menitipkan pesan melalui Luhut, menurut Surya, pesannya berupa salam dari Jokowi. "Mungkin salam aja pada sayalah," terang Surya.

Sebelumnya, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan kembali bertemu empat mata dengan Surya Paloh. Keduanya bertemu di Wisma Nusantara, Jakarta, Jumat (5/5/2023).

Dalam pertemuan tersebut, mereka mengaku membahas mengenai pertemuan enam ketum di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa 2 Mei 2023, tanpa Surya Paloh.

Luhut mengatakan, inti dalam pertemuan ini adalah perbedaan merupakan hal biasa, namun perkawanan terus berlanjut. Sehingga, perbedaan yang terjadi bukan sesuatu perbedaan yang tajam.

"Ya kita ngobrolin yang enak-enak aja. Ya semua kan pengin baik-baik ya jadi kalau ada perbedaan sana-sini saya kira biasa. Tapi perkawanan ya tetap saja jalan," kata Luhut di Wisma Nusantara, Jakarta.

"Jadi Pak Surya kan orang baik juga, teman-teman yang lain juga baik. Jadi kalau ada perbedaan-perbedaan kalian lihat di luar, saya kira tidak ada yang tajam, semua berpikir yang terbaik untuk RI," sambung Luhut.

Apakah menemukan titik tengah dari perbedaan itu, menurut Luhut, titik tengahnya itu untuk kepentingan nasional. Pihaknya ingin agar pembangunan yang sudah dibuat Presiden Jokowi terus berlanjut.

"Jadi kita enggak mau sampai ada lagi ke depan ramai-ramai yang enggak perlu, yang merugikan kita semua. Saya kira, Pak Surya juga berbesar hati itu dan saya pribadi juga melihat enggak ada yang perlu diributkan," terangnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penutupan Program Remaja...
Penutupan Program Remaja Bernegara, Surya Paloh: Saya Titipkan Bangsa Ini
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Usai Lebaran ke Rumah...
Usai Lebaran ke Rumah Jokowi, Luhut Pandjaitan Bicara Agak Keras Sedikit soal Pengamat-pengamat
Puan dan Jokowi Duduk...
Puan dan Jokowi Duduk Satu Meja, Guntur Romli Ungkit Pemecatan
Buka Puasa Bersama,...
Buka Puasa Bersama, Jokowi dan Surya Paloh Kompak Tanya RUU TNI ke Puan
Momen Jokowi dan Puan...
Momen Jokowi dan Puan Duduk Satu Meja saat Buka Puasa Bersama di Nasdem Tower
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Rakor Wantim, Surya...
Rakor Wantim, Surya Paloh: Berhasil atau Tidaknya Pemerintah Berimbas ke Nasdem
Rekomendasi
Bunda Iffet Siapkan...
Bunda Iffet Siapkan 100 Seragam Putih untuk Slank sebelum Meninggal
Menanti Gelar Ke-20...
Menanti Gelar Ke-20 Liverpool di Liga Inggris dan Ucapan Sir Alex Ferguson
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 124: Tragedi yang Menimpa Emil
Berita Terkini
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, DPR Terbuka: Kalau Urgen
54 menit yang lalu
PMRI Ajak Perantau Riau...
PMRI Ajak Perantau Riau Berkontribusi Membangun Bangsa
54 menit yang lalu
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
1 jam yang lalu
Penghargaan Spesial...
Penghargaan Spesial dari GP Ansor untuk Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
Wamen Juri Ardiantoro...
Wamen Juri Ardiantoro Bela Gibran soal Monolog: Pekerjaan Wapres Bicara, Masa Dilarang
2 jam yang lalu
BPMI MoU Program Peduli...
BPMI MoU Program Peduli Thalasemia Dalam Penguatan Halal dan Kesehatan
2 jam yang lalu
Infografis
Akhiri Perang Ukraina,...
Akhiri Perang Ukraina, Trump Akan Akui Crimea Milik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved