10 Perwira Tinggi TNI AD yang Masuk Daftar Mutasi Terbaru dalam Rangka Pensiun

Rabu, 08 Februari 2023 - 12:24 WIB
loading...
A A A
Brigadir Jenderal TNI Nur Budi Asmara merupakan salah seorang perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat (AD). Sama halnya seperti Mayjen Tri Martono, dia juga dimutasi dalam rangka pensiun.

Sebelumnya, Nur Budi Asmara menduduki jabatan Dirum Akademi TNI. Pada keputusan mutasi tersebut, Jenderal bintang 1 ini akan beralih tugas sebagai Pati Mabes TNI AD.

3. Brigjen TNI Sasongko Hardono

Berikutnya ada nama Brigadir Jenderal TNI Sasongko Hardono. Dalam mutasi terbaru, dia akan beralih tugas dari Wakapusku TNI menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka purna tugas.

Sebelumnya, Brigjen TNI Sasongko Hardono juga pernah menjabat Sekretaris Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Darat (Ses Itjenad) pada periode 2021 hingga 2022.

4. Brigjen TNI Bahram

Brigjen TNI Bahram merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1990. Perwira tinggi (pati) bintang 1 tengah menjabat sebagai Inspektur Divisi Infanteri (Irdivif) 2/Kostrad, sebelum akhirnya dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka pensiun.

Sebelumnya, Brigjen TNI Bahram juga pernah menduduki posisi strategis lainnya. Sebut saja seperti Aster Kaskostrad, Danrem 063/Sunan Gunung Jati, hingga Irdam XVI/Hasanuddin periode 2017-2020.

Baca juga : Mutasi TNI, Ini Daftar Perwira Tinggi Bintang 3 yang Bersiap Tinggalkan TNI

5. Brigjen TNI Hardian Achmadi
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1177 seconds (0.1#10.140)