Pegawai LAN Positif COVID-19, ASN Diminta Disiplin Protokol Kesehatan

Rabu, 15 Juli 2020 - 13:10 WIB
loading...
Pegawai LAN Positif...
Menpan RB Tjahjo Kumolo mengingatkan ASN untuk ketat dalam menjalankan protokol kesehatan. FOTO/DOk.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sejumlah aparatur sipil negara (ASN) di instansi pemerintah diketahui positif COVID-19 . Beberapa instansi pemerintah mengambil langkah untuk menutup kantornya.

Terkait hal tersebut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Tjahjo Kumolo menyerahkan kepada masing-masing instansi dalam melaksanakan sistem kerja. Ia memperingatkan protokol kesehatan harus dijalankan secara disiplin.

"(Sistem kerja) kita serahkan kepada kementerian/lembaga dan pemerintah daerah masing-masing. Yang penting ANS disiplin protokol kesehatan," katanya melalui pesan singkatnya, Rabu (15/7/2020). (Baca juga: Koordinator Humas Meninggal Karena COVID-19, Kantor LAN Dikosongkan )

Seperti diketahui salah satu instansi pemerintah yang akhirnya menutup kantornya adalah Lembaga Administrasi Negara. LAN menutup kantornya setelah salah satu ASN-nya meninggal karena positif COVID-19.

Tjahjo mengatakan selama protokol kesehatan dijalankan ketat, kantor pemerintah tidak perlu tutup total. Harus ada pegawai yang tetap bekerja di kantor. "Selama ini LAN sudah pakai sistem shift. 50% yang masuk. Sementara yang punya sakit menahun juga diminta untuk WFH atau kerja dari rumah. Kantor-kantor lain menyesuaikan," katanya.

Dia mengatakan, sejauh ini LAN tidak ada klaster baru setelah dilakukan rapid test dan swab test. "Kantor LAN di Veteran berlakukan WFH atau kerja dari rumah. Sementara kantor di Pejompongan tetap seperti biasa. Pelatihan dasar, ujian dan lain-lain tetap berlangsung," katanya.(Baca juga: Pegawai LAN Meninggal Kena COVID-19, Diawali Demam dan Rapid Test Nonreaktif )
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Urai Kepadatan Arus...
Urai Kepadatan Arus Balik Lebaran, Menteri PANRB Terapkan FWA untuk ASN
DPR Minta Pengangkatan...
DPR Minta Pengangkatan CPNS dan PPPK secara Bertahap Biar Tak Gaduh
ASN Bisa Flexible Working...
ASN Bisa Flexible Working pada 24-27 Maret Jelang Idulfitri 2025
Sinopsis One on One...
Sinopsis One on One Bersama Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh: BKN Hanya ke Kantor 4 Hari, Dampak Efisiensi?
THR dan Gaji Ke-13 Tetap...
THR dan Gaji Ke-13 Tetap Dibayar, Ketua DPD Dorong ASN Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Kementerian ATR/BPN...
Kementerian ATR/BPN Pangkas Anggaran Rp2 Triliun, Kemenpan RB Rp184 Miliar
Dubes Belanda Naik Transjakarta,...
Dubes Belanda Naik Transjakarta, ASN Jakarta Masih Banyak Langgar Rabu Wajib Transportasi Umum
Edan! ASN di Pekanbaru...
Edan! ASN di Pekanbaru Tembak Pelajar hingga Tewas
Besok ASN Pemprov Jakarta...
Besok ASN Pemprov Jakarta Diizinkan WFA dan FWH
Rekomendasi
Ingin Damai dengan Keluarga...
Ingin Damai dengan Keluarga Kerajaan, Pangeran Harry Diminta Ucapkan Satu Kata Ini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Ramaikan EPA U-20 Musim Depan
5 Taman di Jakarta Resmi...
5 Taman di Jakarta Resmi Beroperasi 24 Jam, Ini Harapan Pramono Anung
Berita Terkini
35 Pati TNI AL Dimutasi...
35 Pati TNI AL Dimutasi Panglima TNI pada April 2025, Berikut Daftar Lengkapnya
Wacana Menkes Izinkan...
Wacana Menkes Izinkan Dokter Umum Bisa Operasi Caesar, DPR: Perlu Dikaji Hati-hati
BPKN RI Tunjuk Serambi...
BPKN RI Tunjuk Serambi Law Firm Sebagai Konsultan Hukum Resmi
Celana Ukuran 33 Lebih...
Celana Ukuran 33 Lebih Cepat Menghadap Allah, Mantan Menkes Siti Fadilah: Janganlah Perutmu Besar!
2 Laksdya TNI Bertugas...
2 Laksdya TNI Bertugas di Lembaga Pemerintah, Nomor 1 Kepala Bakamla
Guru Besar FKUI Prihatin...
Guru Besar FKUI Prihatin soal Kebijakan Kesehatan dan Pendidikan Kedokteran, Ini Respons Kemenkes
Infografis
Covid-19 Varian EG.5...
Covid-19 Varian EG.5 di Singapura Sudah Menyebar ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved