Abah Lala Sebut Sosok Prabowo Pribadi yang Sangat Peduli pada Rakyat

Sabtu, 14 Januari 2023 - 09:48 WIB
Pencipta lagu Ojo Dibandingke Agus Purwanto atau yang akrab dipanggil Abah Lala, bertemu dengan Menhan Prabowo Subianto di Kemhan, Jakarta, Jumat 13 Januari 2023. Foto/Istimewa
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subiant o dinilai adalah sebagai sosok pribadi yang sangat peduli pada rakyat. Hal ini dikatakan oleh pencipta lagu "Ojo Dibandingke" Agus Purwanto atau yang akrab dipanggil Abah Lala.

Abah Lala bertemu dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo di Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta, pada Jumat 13 Januari 2023. Selain itu, Prabowo juga dinilai sebagai seseorang yang gemar bercanda, sehingga dapat mencairkan suasana.

"Saya ketemu Pak Prabowo itu ada ngguyunya, juga ada rasa haru dan bangganya. Karena saya orang desa, bisa bertemu Pak Prabowo di kantornya maka saya termasuk orang beruntung. Saya ceritakan pengalaman hidup saya pada beliau. Kami banyak guyon sehingga saya tidak terlalu tegang," kata Abah Lala.





Abah Lala melanjutkan, jika dirinya sempat melihat Prabowo memakai peci. Maka ia berinisiatif untuk memberikan belangkon kepada Prabowo untuk dipakai.

"Saya punya inisiatif, kalau Pak Prabowo pakai belangkon juga kelihatan gagah dan berwibawa. Tak bilang sangar. Pak Prabowo langsung mencari kaca dan mengatakan oh iya, ya, bagus," jelasnya.

"Kalau saya disuruh buat lagu untuk Pak Prabowo, itu kira-kira mengenai tidak ada seorang kesatria yang mendapatkan wahyu tanpa ada halangan dan rintangan. Bapak Prabowo tetap semangat," pungkas Abah Lala.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More