Ribuan Masyarakat Desa di Purwakarta Deklarasi Relawan Des Ganjar

Minggu, 21 Agustus 2022 - 06:41 WIB
Hal itulah yang membuat dirinya yakin akan mengkonsolidasikan dukungan masyarakat untuk Ganjar di Kabupaten Purwakarta. ”Saya akan terus mengawal perkembangan Pak Ganjar di sini. Mendorong agar elektabilitasnya terus naik, targetnya presentase elektabilitasnya mencapai 75%,” ujarnya.

Terkait bagaimana cara mengkonsolidasikan dukungan bagi Ganjar Pranowo, menurut Dedih, antara lain dengan rutin menggelar diskusi mingguan dengan masyarakat dan tokoh-tokoh setempat.

”Kegiatan besar ini hanya pengukuhan dan sosialisasi secara masif. Tapi untuk kegiatan mingguan kami selalu lakukan dengan diskusi rutin dan juga pemberian santunan kepada warga yang membutuhkan,” jawabnya.

Dedih berharap Ganjar Pranowo mampu memenangi pemilu mendatang karena sosoknya yang selama ini dikenal sebagai pemimpin nasionalis yang sangat efektif membangkitkan partisipasi rakyat dalam proses pembangunan.

"Harapan besar saya Pak Ganjar bisa jadi Presiden dan melanjutkan program-program di pemerintahan saat ini yang sangat baik," tutupnya.Masyarakat Kabupaten Purwakarta terlihat antusias mengikuti kegiatan Des Ganjar sampai akhir.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(ams)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More