Hasil Survei: Ganjar Pranowo Ungguli Semua Kandidat di Bursa Capres 2024

Sabtu, 01 Januari 2022 - 23:54 WIB
Ketua Dewan Pembina Laskar Ganjar-Puan, Mochtar Mohamad menilai, survei ini menemukan jika pemilihan presiden dilakukan sekarang dan pemilih sama-sama tahu ketiga calon tersebut maka Ganjar Pranowo jauh mengungguli para pesaingnya. "Hasil survey SMRC ini tentunya merupakan gambaran yang positif bagi PDI Perjuangan apabila ingin memenangkan pemilihan presiden secara 3 kali beruntun," ujar Mochtar, Sabtu (1/1/2022).

Menurut Mochtar, PDI Perjuangan yang memiliki Ganjar Pranowo sebagai salah satu kader terbaiknya sudah terbukti mengungguli seluruh hasil survei calon Presiden yang ada. Nama Ganjar Pranowo bisa saja akan semakin meroket apabila PDI Perjuangan sudah mengumumkan namanya sebagai calon presiden berikutnya. "Apabila ketua umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputeri melakukan pengenalan Ganjar Pranowo dan Puan Maharani secara bersamaan di awal 2022 ini maka tingkat pengenalan dan tingkat kesukaan keduanya akan mendapatkan trend kurva naik peningkatan hingga 2024 tiba," jelasnya.

Selain itu, peningkatan elektabilitas Puan Maharani bisa juga dilakukan PDI Perjuangan dengan cara pemberian peran yang lebih banyak di internal Partai. "Ketua Umum PDI Perjuangan, ibu Megawati Soekarnoputeri bisa saja mengangkat Wakil Ketua Umum atau Ketua Harian Partai untuk Puan Maharani sebagai saran konsolidasi internal dan penguatan nama pada pemilih PDI Perjuangan," ujarnya.

Pelaksanaan pilpres dan pileg yang digelar dalam masa pemerintahan Jokowi juga disebut sebagai penentu kemenangan. "Siapa yang akan di endorse oleh Presiden Jokowi sangat berpengaruh terhadap kontestasi Pilpres 2024 nanti," terangnya.

Apalagi, lanjut dia, kepercayaan dan kepuasan publik terhadap kepemimpinan Jokowi mencapai 71 % lebih dan terus terjaga hingga kini. Presiden Jokowi bisa saja mengeliminasi menteri yang berniat nyapres secara terbuka sebagai lawan dan diganti oleh orang-orang yang dikehendakinya seperti Ganjar Pranowo.

"Nama Menteri yang saat ini sudah muncul dalam survei sebagai calon presiden adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Menteri Perekonomian, Airlangga Hartarto dan Menteri BUMN, Erik Tohir," sebutnya.

Tetapi restu Presiden Jokowi bisa saja jatuh kepada Ganjar Pranowo yang habis masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Tengah pada 2022 ini. Posisi Ganjar bisa saja beralih dan mendapatkan kursi menteri melalui reshuflle kabinet 2022. "Dengan rekam jejak dan kemampuan Ganjar Pranowo sebagai mantan anggota DPR RI dan Gubernur Jawa Tengah berprestasi, bukan tidak mungkin Ganjar Pranowo akan lebih bersinar ketika dipercaya menjadi menteri," ucapnya.
(cip)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More