Tahun 2021, Keberhasilan Bersama Melewati Masa Paling Sulit

Selasa, 14 Desember 2021 - 15:43 WIB
Bambang Soesatyo (Ist)
Bambang Soesatyo

Ketua MPR RI/Kandidat Doktor Ilmu Hukum UNPAD/Dosen Fakultas Hukum Ilmu Sosial & Politik (FHISIP) Universitas Terbuka

TAHUN 2021 menyimpan catatan dan kenangan tentang sebuah periode paling sulit dalam sejarah Indonesia modern. Dalam periode yang sulit itu, semua orang tidak hanya dipaksa untuk bertahan dan menghindar dari ancaman virus corona, tetapi juga menyimak dan mencatat jumlah kematian.



Namun, 2021 juga membukukan catatan gemilang yang mengundang decak kagum komunitas global karena keberhasilan Indonesia mengendalikan dan mempersempit ruang penularan Covid-19. Keberhasilan Indonesia melewati periode paling sulit itu terwujud berkat kebersamaan dan mengemukanya semangat gotong royong semua komunitas.

Tidak berlebihan untuk mendeskripsikan 2021 sebagai periode paling sulit. Sebab, pada Juni-Juli- Agustus, terjadi puncak Pandemi Covid-19 yang ditandai dengan besaran jumlah kasus pada kisaran di atas 50.000 kasus positif per harinya. Saat itu, situasinya kritis dan serbadarurat. Tak hanya menjadi sorotan, Indonesia pun sempat dihindari negara lain karena lonjakan jumlah kasus itu.

Semua orang ingat dan mencatat bahwa pada periode itulah tersaji beragam kisah getir. Kisah tentang upaya semua orang bertahan hidup dari ancaman korona, dan kisah duka tentang para pasien Covid-19 yang meninggal karena tak tertolong. Data dari Satgas Covid-19 per 11 Desember 2021 menyebutkan bahwa jumlah pasien yang sempat terpapar Covid-19 mencapai 4.258.980, pasien sembuh 4.109.865 dan jumlah pasien meninggal 143.929. Data-data ini lebih cukup menggambarkan kondisi riil saat terjadi puncak Pandemi Covid-19.

Di masa lalu, generasi orang tua era sekarang pernah juga mengalami masa-masa sulit. Sebutlah masa-masa sulit akibat krisis moneter pada 1998. Krisis ekonomi 23 tahun lalu itu dipicu oleh anjloknya nilai tukar rupiah. Ketika depresiasi rupiah terhadap dolar AS mencapai 600% lebih, puluhan miliar utang luar negeri yang didominasi utang swasta jatuh tempo pada tahun itu. Karena cadangan devisa negara saat itu hanya berkisar USD14,4 miliar masalah atau persepsi yang muncul berikutnya adalah krisis kepercayaan.

Keraguan komunitas investor dan institusi keuangan internasional pada citra Indonesia mengeskalasi masalah di dalam negeri menjadi krisis multidimensi. Pada aspek ekonomi sepanjang durasi krisis moneter 1998, masyarakat menghadapi kesulitan yang sangat serius karena harga bahan pangan melonjak, dan terjadi kelangkaan.

Namun, skala kesulitan bersama akibat krisis multi dimensi 1998 jelas berbeda dengan skala kesulitan akibat krisis kesehatan sekarang. Pada krisis 1998, akar masalahnya jelas, dan rumusan jalan keluarnya pun jelas. Sedangkan pada krisis kesehatan akibat pandemi Covid-19 sekarang, segala aspeknya diawali dengan ketidaktahuan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More