Direstui Kemenkumham, Amien Rais Tegaskan Partai Ummat Siap Bertarung
Senin, 06 September 2021 - 00:24 WIB
JAKARTA - Politikus senior Amien Rais mengumumkan, bahwa Partai Ummat telah mengantongi Surat Keputusan (SK) pengesahan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) sebagai partai politik.
Baca Juga: Amien Rais
"Alhamdulillah kita sudah dapatkan SK pengesahan itu, sehingga resmi formal official kita akan sudah bertarung di perkancahan politik nasional," kata Amien Rais saat menggelar acara Tumpengan Virtual Pengesahan Badan Hukum Partai Ummat secara daring, Minggu (5/9/2021).
Baca juga: PAN Gabung Pemerintah, Kans Besar Partai Ummat dan Gelora Masuk Senayan di 2024
Ketua Majelis Syuro Partai Ummat tersebut meyakini bahwa dengan segala niat, komitmen, dan keyakinan, untuk berjuang di jalan Allah SWT, maka Partai Ummat bisa mencapai kesuksesan. Sebab, kata Amien, selalu ada solusi ketika berjuang di jalan Allah SWT.
"Jadi tidak alasan untuk sedikit pun kita patah semangat, karena selama kita hidup di jalan Allah, maka Allah akan berkenan memberikan solusi," terangnya.
Lebih lanjut, mantan Ketua MPR RI tersebut juga membeberkan beratnya tantangan yang akan dihadapi Partai Ummat kedepan. Oleh karenanya, ia meminta agar Partai Ummat bisa merumuskan strategi jitu untuk bisa mengatasi semua persoalan bangsa Indonesia saat ini.
"Jaman berubah, tantangan juga berubah, dimensi juga berubah cepat sekali, jadi memang tantangan Partai Ummat, untuk mencari resep yang cespleng untuk mengatasi masalah bangsa ini," katanya.
Baca Juga: Amien Rais
"Alhamdulillah kita sudah dapatkan SK pengesahan itu, sehingga resmi formal official kita akan sudah bertarung di perkancahan politik nasional," kata Amien Rais saat menggelar acara Tumpengan Virtual Pengesahan Badan Hukum Partai Ummat secara daring, Minggu (5/9/2021).
Baca juga: PAN Gabung Pemerintah, Kans Besar Partai Ummat dan Gelora Masuk Senayan di 2024
Ketua Majelis Syuro Partai Ummat tersebut meyakini bahwa dengan segala niat, komitmen, dan keyakinan, untuk berjuang di jalan Allah SWT, maka Partai Ummat bisa mencapai kesuksesan. Sebab, kata Amien, selalu ada solusi ketika berjuang di jalan Allah SWT.
"Jadi tidak alasan untuk sedikit pun kita patah semangat, karena selama kita hidup di jalan Allah, maka Allah akan berkenan memberikan solusi," terangnya.
Lebih lanjut, mantan Ketua MPR RI tersebut juga membeberkan beratnya tantangan yang akan dihadapi Partai Ummat kedepan. Oleh karenanya, ia meminta agar Partai Ummat bisa merumuskan strategi jitu untuk bisa mengatasi semua persoalan bangsa Indonesia saat ini.
"Jaman berubah, tantangan juga berubah, dimensi juga berubah cepat sekali, jadi memang tantangan Partai Ummat, untuk mencari resep yang cespleng untuk mengatasi masalah bangsa ini," katanya.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda