Tanpa Amien Rais, Zulhas Leluasa Bawa PAN Gabung Pemerintah
Kamis, 26 Agustus 2021 - 15:25 WIB
Menurut dia, untuk menghindari konflik dengan Amien Rais, Zulkifli Hasan mengalah demi menjaga kondusifitas internal PAN karena sedang menghadapi Pemilu dan dapat menurunkan semangat para calon legislatif untuk berjuang. Seiring berjalannya waktu, kongres PAN V yang diselenggarakan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, kembali memunculkan Zulkifli Hasan sebagai ketua umum terpilih untuk periode 2020-2025.
Saat itu, Zulkifli Hasan menumbangkan Mulfachri Harahap sebagai calon ketua umum dan Hanafi Rais sebagai calon sekretaris jenderal yang didukung oleh Amien Rais. Kekalahan tersebut dinilai membuat Amien Rais mundur dari PAN dan mendirikan sebuah partai baru, Partai Ummat.
“Sampai kemudian dalam Kongres PAN yang kemarin bisa jalan begitu dan akhirnya ya Pak Amin Rais keluar dan mendirikan partai sendiri yaitu Partai Ummat,” kata Qodari.
(muh)
tulis komentar anda