Soal Lockdown, Sujiwo Tejo: Rakyat Bisa Biayai Pemimpin, Kenapa Pemimpin Tak Bisa Biayai Rakyat?

Kamis, 24 Juni 2021 - 10:19 WIB
Pelaksanaan Pilpres, Pemilihan Kepala Daerah dan Pemilihan Legislatif (Pileg) yang menggunakan uang rakyat, dikritisi budayawan sekaligus aktor, Sujiwo Tejo. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Pelaksanaan Pemilihan presiden (Pilpres), Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) yang menggunakan uang rakyat, dikritisi budayawan sekaligus aktor, Sujiwo Tejo.

Menurutnya, di tengah pandemi virus Corona (Covid-19) yang dalam kondisi sulit ini. Sudah seharusnya, pemerintah menunjukkan tanggung jawabnya untuk mengurusi rakyatnya.





Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM) mikro memiliki esensi yang sama dengan lockdown. Karena itu, istilah ini tidak perlu dipertentangkan.

"Saya sampaikan bahwa PPKM Mikro dan lockdown memiliki esensi yang sama, yaitu membatasi kegiatan masyarakat untuk itu tidak perlu dipertentangkan," kata Jokowi dalam YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (23/6/2021).

Baca juga: Tak Pilih Lockdown, Jokowi: PPKM Mikro Tak Matikan Ekonomi Rakyat

Jokowi menuturkan, jika PPKM Mikro diterapkan dengan baik di lapangan, maka semestinya laju pertambahan kasus Covid-19 bisa terkendali. Namun yang menjadi persoalan saat ini implementasi pola kebijakan tersebut belum menyeluruh dan masih sporadis.

"Untuk itu saya minta kepada gubernur, bupati, dan wali kota untuk meneguhkan komitmennya mempertajam penerapan PPKM Mikro, optimalkan posko-posko Covid-19 yang telah terbentuk di wilayah desa atau kelurahan," jelasnya.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More