Menhan Minta Sosok Mafia Alutsista Mister M Diungkap ke Publik

Senin, 10 Mei 2021 - 07:32 WIB
Juru Bicara Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, Prabowo Subianto akan sangat berterima kasih apabila sosok mafia alutsista Mr M diungkap ke publik. FOTO/DOK.SINDOnews
JAKARTA - Pengamat militer Connie Rahakundini Bakrie dalam beberapa kesempatan mengungkapkan adanya sosok mafia alutsista (Alat Utama Sistem Senjata Tentara Nasional Indonesia). Ia pun menyebutnya Mr M.

Juru Bicara Menteri Pertahanan (Menhan), Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, Prabowo Subianto akan sangat berterima kasih apabila Connie menguaknya ke publik. "Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sangat berterima kasih bila Bu Connie menyebutkan dan membuka saja siapa mafia yang dia sebut berinisial Mister M," kata Dahnil dalam keterangannya, Minggu (9/5/2021) malam.

Tak hanya mengungkap, Connie turut disarankan melaporkan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atau aparat kepolisian. Menurutnya, hal itu dilakukan agar tak menjadi sekadar rumor belaka yang bahkan berujung fitnah.

Baca juga: Pasca Tragedi KRI Nanggala-402, Panglima Evaluasi Alutsista TNI Bareng DPR





"Termasuk yang dia sebut ada industri pertahanan bayangan, sebutkan saja jenderal yang dia sebut-sebut bermain itu siapa? Apalagi Bu Connie menyebutkannya dengan embel-embel tidak memperoleh pengetahuan yang cukup terkait itu," tuturnya.

Lebih jauh dipaparkan Dahnil, di dalam tubuh Kementerian Pertahanan dan TNI banyak sekali jenderal-jenderal yang menginginkan perubahan. Namun, sekarang malah menjadi korban tuduhan tak berdasar itu.

Sebagai sosok akademisi, kata Dahnil, Connie harus menyampaikan sesuatu yang didasari data dan fakta. Menurut dia, akademisi bisa salah, tapi tak boleh melakukan kebohongan. "Tradisi akademisi itu adalah jujur dan menyampaikan sesuatu didasari oleh fakta dan data bukan rumor apalagi fitnah," katanya.

Baca juga: Minta Penjelasan Soal Pertahanan Negara, DPR Diharapkan Panggil Menhan
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :