AHY Sindir Moeldoko Terima Jabatan Ketum Demokrat di KLB: Selama Ini Mengelak...
Jum'at, 05 Maret 2021 - 18:40 WIB
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyindir keras kesediaan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menjadi Ketua Umum Partai Demokrat versi Kongres Luar Biasa (KLB) di Sumatera Utara (Sumut).
"Selama ini mengelak, kini sudah terang benderang," kata AHY dalam jumpa persnya di Kantor DPP Partai Demokrat, Jumat (5/3/2021).
AHY mengaku ingat betul pernyataan mantan Panglima TNI itu terkait gerakan pengambilalihan kepemimpinan partai Demokrat (GPKPD) beberapa waktu lalu. Kala itu, kata dia, Moeldoko mengaku tidak tahu, bahkan tidak ikut serta dalam gerakan tersebut.
"Tentu apa yang disampaikan KSP Moeldoko meruntuhkan seluruh pernyataan yang telah diucapkan sebelumnya," ujarnya.
Baca juga: KLB Digelar Sangat Cepat, Moeldoko Terpilih Jadi Ketua Umum Partai Demokrat
Diberitakan sebelumnya, Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang dilaksanakan di The Hill Hotel & Resort, Sibolangit, Sumatera Utara, berlangsung ekstra cepat.
Dibuka pukul 14.50 WIB oleh deklarator sekaligus senior Partai Demokrat, Etty Manduapessi, kongres kemudian diserahkan kepada Jhoni Allen Marbun sebagai pimpinan sidang.
Kurang dari 40 menit, atau sekitar pukul 15.35 WIB, kongres telah memutuskan 8 hal penting. Termasuk Ketua Umum Partai Demokrat yang baru.
"Selama ini mengelak, kini sudah terang benderang," kata AHY dalam jumpa persnya di Kantor DPP Partai Demokrat, Jumat (5/3/2021).
AHY mengaku ingat betul pernyataan mantan Panglima TNI itu terkait gerakan pengambilalihan kepemimpinan partai Demokrat (GPKPD) beberapa waktu lalu. Kala itu, kata dia, Moeldoko mengaku tidak tahu, bahkan tidak ikut serta dalam gerakan tersebut.
"Tentu apa yang disampaikan KSP Moeldoko meruntuhkan seluruh pernyataan yang telah diucapkan sebelumnya," ujarnya.
Baca juga: KLB Digelar Sangat Cepat, Moeldoko Terpilih Jadi Ketua Umum Partai Demokrat
Diberitakan sebelumnya, Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang dilaksanakan di The Hill Hotel & Resort, Sibolangit, Sumatera Utara, berlangsung ekstra cepat.
Dibuka pukul 14.50 WIB oleh deklarator sekaligus senior Partai Demokrat, Etty Manduapessi, kongres kemudian diserahkan kepada Jhoni Allen Marbun sebagai pimpinan sidang.
Kurang dari 40 menit, atau sekitar pukul 15.35 WIB, kongres telah memutuskan 8 hal penting. Termasuk Ketua Umum Partai Demokrat yang baru.
tulis komentar anda