Gerindra Yakin Sandiaga Uno Tak Berniat Jadi Caketum PPP

Senin, 26 Oktober 2020 - 08:44 WIB
Sandiaga Salahuddin Uno. Foto/Dok SINDOnews
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Salahuddin Uno diyakini tidak memiliki niatan menjadi calon ketua umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Kawendra Lukistian meyakini bahwa Sandi tetap berada di partainya.

"Saya yakin Bang Sandi tetap berjuang untuk rakyat bersama Pak Prabowo di Gerindra," ujar Kawendra Lukistian kepada SINDOnews, Senin (26/10/2020).

Kawendra mengaku mengenal Sandiaga Uno sejak 13 tahun lalu. Selama dia kenal, Sandiaga dinilai orang yang loyal dalam berjuang, bukan orang yang pendiriannya mudah goyang.

( ).

"Insya Allah saya sangat meyakini Beliau berkomitmen untuk sama-sama semakin membesarkan Gerindra ke depannya," pungkas ketua umum Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs) ini.



( ).

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal DPP PPP Ahmad Baidowi mengungkapkan bahwa sejumlah DPC PPP mengusulkan nama Sandiaga Uno untuk menjadi caketum partai berlambang kakbah itu. Selain Sandiaga Uno , ada sejumlah nama masuk bursa Caketum PPP seperti Suharso Monoarfa, Mardiono, Khofifah Indar Parawansa, dan Saifullah Yusuf (Gus Ipul).
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(zik)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More