Ketegasan dan Humanisme Aparat dalam Melarang Warga Mudik Diapresiasi

Rabu, 06 Mei 2020 - 18:24 WIB
Kakorlantas Polri Inspektur Jenderal (Irjen) Polisi Istiono memantau Operasi Ketupat Semeru dan Pos Check Point PSBB di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (2/5/2020). Foto/Istimewa
JAKARTA - Tegas dan humanisnya jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan instansi terkait dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2020 diapresiasi banyak pihak.

Umumnya mereka mengacungkan jempol atas kiprah Polri, TNI dan instansi terkait, karena telah berhasil melakukan tugas berat yang bila salah urus potensial menimbulkan persoalan, bahkan huru-hara.

Ketua Umum Milenial Muslim Bersatu, yang juga Pemerhati Masalah Sosial Khairul Anam mengatakan, karena di Indonesia Lebaran diperlakukan begitu khusus, awalnya dirinya pesimistis imbauan pemerintah agar warga Jakarta dan kota-kota besar lainnya tidak melakukan mudik akan berhasil.



Khairul tidak begitu yakin imbauan itu akan dipatuhi, bahkan saat negeri dalam pandemi Covid-19 atau virus Corona. "Karena kita semua tahu betapa abnormalnya cara pikir warga kita bila itu terkait mudik. Apa pun diterjang, tiket mahal, jalanan macet, jarak yang jauh dan sebut saja kendala lainnya," kata dia, dalam keterangannya, Rabu (6/5/2020).

Tahun lalu saja, pada H-7 hingga H-1 Lebaran, PT Jasa Marga mencatat total volume lalu lintas mudik sebesar 1.216.859 kendaraan. Jumlah tersebut naik 1,04 persen dibandingkan arus mudik 2018. (Baca juga: Polri Klaim Pekan Pertama Mei Angka Kriminalitas Menurun 1,34%)



Maka, manakala Operasi Ketupat 2020 terlihat berhasil menekan pemudik, Khairul mengapresiasi hal itu. Menurut dia, hal itu tak akan mungkin tanpa ketegasan namun juga pendekatan humanis yang dilakukan. “Tanpa dua hal itu, tak mungkin,” kata dia.

Dengan ketegasan namun sangat humanis, personel Operasi Ketupat yang terlibat mampu 23 ribu kendaraan para pemudik untuk putar balik dari Lampung sampai Jawa Timur, hingga 10 hari pertama Puasa.

"Saya juga apresiasi Jajaran pimpinan Korlantas (Korps Lalu Lintas) yang meninjau langsung sejumlah titik pengecekan (Check Point) sampai ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. Selain dapat mendengar dan menyaksikan langsung kondisi lapangan, pengecekan langsung jajaran pimpinan Korlantas juga meningkatkan moril anggota yang harus berjaga, memantau selama 24 jam sehari," ujar Khairul Anam
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More