Mengenal 3 Pasukan Khusus TNI: Kopassus, Kopaska, Kopasgat

Jum'at, 03 Mei 2024 - 20:11 WIB
loading...
Mengenal 3 Pasukan Khusus...
Pasukan khusus TNI dan Amerika Serikat saat latihan gabungan bersama Super Garuda Shield 2023 di Lanudal Juanda Surabaya Jawa Timur, Rabu (30/8/2023). FOTO/DOK.TNI
A A A
JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia ( TNI ) memiliki sederet pasukan khusus yang menarik diketahui. Seluruh matra dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara memilikinya.

Dalam riwayatnya, TNI telah menunjukan kontribusi besar dalam menjaga kedaulatan negara Republik Indonesia (RI). Peran tersebut tidak bisa dilepaskan dari dukungan pasukan khusus di masing-masing matra. Tiga di antaranya adalah Kopassus, Kopaska, dan Kopasgat.



Tiga Pasukan Khusus TNI

1. Kopassus - TNI AD

Mengenal 3 Pasukan Khusus TNI: Kopassus, Kopaska, Kopasgat

FOTO/DOK.PEN KOPASSUS

Kopassus merupakan singkatan dari Komando Pasukan Khusus. Dikenal juga sebagai Korps Baret Merah, Kopassus menjadi salah satu pasukan elite yang dimiliki TNI AD.

Melihat riwayatnya, Kopassus memiliki sejarah panjang dalam pembentukannya. Jika menelusuri sejarah, cikal bakalnya bisa dilihat saat Panglima Tentara Territorium III/Siliwangi Kolonel AE Kawilarang mendirikan Kesatuan Komando Tentara Territorium III/Siliwangi (Kesko TT) pada 16 April 1952.

Seiring waktu, satuan tersebut mengalami beberapa kali perubahan nama. Sebut saja dari Kesatuan Komando Angkatan Darat (KKAD), Resimen Pasukan Komando Angkatan Darat (RPKAD), Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD), Pusat Pasukan Khusus TNI AD (PUSPASUS TNI-AD), Komando Pasukan Sandhi Yudha (Kopassandha) hingga Komando Pasukan Khusus (Kopassus) yang masih digunakan sampai sekarang.

Pada statusnya sebagai Komando Tempur Utama TNI AD, para anggota Kopassus bukanlah orang sembarangan. Prajuritnya telah dilatih keras untuk memiliki kemampuan dan keterampilan khusus, baik secara fisik, taktik, mental, serta teknik untuk melaksanakan operasi khusus terhadap misi yang diberikan.

Kehebatan Kopassus sebagai pasukan elite sudah tidak perlu diragukan lagi. Melihat ke belakang, Korps Baret Merah telah banyak menorehkan catatan apik dalam berbagai misinya, baik di dalam maupun luar negeri. Beberapa di antaranya yang bisa disebutkan seperti Operasi Woyla hingga Operasi Mapenduma.

Pada tampuk pimpinannya, Kopassus dipimpin seorang Komandan Jenderal (Danjen) yang biasanya diambil dari Pati TNI berpangkat Mayor Jenderal (bintang dua). Saat ini, posisi tersebut ditempati Mayjen TNI Djon Afriandi.

2. Kopaska - TNI AL

Mengenal 3 Pasukan Khusus TNI: Kopassus, Kopaska, Kopasgat

FOTO/DOK.TNI
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)