Amien Rais Segera Deklarasikan Partai Baru, Syahganda Nainggolan Ucapkan Selamat

Selasa, 15 September 2020 - 18:58 WIB
M Amien Rais. Foto/Dok SINDO
JAKARTA - Tokoh Reformasi M Amien Rais segera mendeklarasikan partai baru yang berasas Islam rahmatan lil 'alamin . Aktivis senior Syahganda Nainggolan pun mengucapkan selamat.

"Kalau dari saya, congratulation," kata Syahganda kepada SINDOnews, Selasa (15/9/2020).

Syahganda mengatakan, secara pribadi dia mengapresiasi orang yang ingin membuat organisasi partai politik. "Bagus-bagus saja, apresiasi. Mudah-mudahan Pak Amien bisa mengembalikan spirit reformasi dan ideologi perjuangan partai-partai di Indonesia yang saat ini terjebak politik uang," kata Syahganda yang juga deklarator Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) ini.



( ).

Diberitakan sebelumnya, mantan Ketua MPR RI M Amien Rais mengumumkan kelahiran partai baru yang dibidaninya bersama sejumlah sahabatnya. Meski belum menyebut nama dan lambang partai tersebut, Amien menyebut asas partai adalah Islam Rahmatan Lil 'Alamin.

"Saya dan beberapa sahabat saya dari berbagai kalangan telah bersepakat bulat segera mendeklarasikan sebuah partai baru. Nah, sebagai informasi dan kesepakatan itu bisa saya sampaikan di sini terutama soal asas dan semboyan perjuangan yang akan membimbing aksi, kiprah, aktivitas, gerakan, gebrakan, perjuangan, dan pengorbanan kami semua. Asas partai adalah Islam rahmatan lil 'alamin. Islam melarang diskriminasi atas dasar apa pun. Sementara, semboyan kami adalah 'Lawan Kezaliman' dan 'Tegakkan Keadilan'," ujar Amien, Kamis (10/9/2020).

( ).
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More