15 Letjen TNI Berasal dari Kopassus, Nomor Terakhir Jenderal Asal Timor-Timur
Kamis, 21 November 2024 - 16:51 WIB
10. Letjen TNI I Nyoman Cantiasa
I Nyoman Cantiasa merupakan Pati TNI Angkatan Darat (AD). Pada Oktober 2024, ia beralih dari jabatan Waka BIN menjadi Staf Khusus KSAD (Penugasan di Kementerian/Lembaga).Cantiasa adalah lulusan terbaik Akmil tahun 1990 dari kecabangan Infanteri Kopassus. Predikat itu membuatnya menerima penghargaan Adhi Makayasa dan Tri Sakti Wiratama.
Sebelumnya, Cantiasa banyak menempati jabatan penting lain. Sebut saja Danjen Kopassus (2019), Pangdam XVIII/Kasuari (2020), Pangkogabwilhan III (2022) hingga Koorsahli KSAD (2023)
11. Letjen TNI Eko Margiyono
Eko Margiyono menjabat sebagai Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Wagub Lemhannas). Tentara kelahiran Semarang, 12 Mei 1967 ini adalah lulusan Akmil 1989 dari kecabangan Infanteri Kopassus.
Sebelum menjadi Wagub Lemhannas, Eko pernah menduduki jabatan strategis lain. Di antaranya seperti Danjen Kopassus (2018-2019), Pangdam Jaya (2019-2020), Pangkostrad (2020-2021), Kasum TNI (2021-2023) hingga Dankodiklat TNI (2023-2024).
12. Letjen TNI Tri Budi Utomo
Berikutnya ada Tri Budi Utomo. Ia menjabat sebagai Sekjen Kemhan RI menggantikan Marsdya TNI Donny Ermawan.
Tri adalah lulusan Akmil 1994 dari kecabangan Infanteri Kopassus. Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Wadanjen Kopassus (2020-2021), Danpaspampres (2021-2022) hingga Pangdam VI/Mulawarman (2022-2024).
13. Letjen TNI Djaka Budi Utama
tulis komentar anda