Profil 7 Cagub dan Cawagub PDIP di Pilkada 2024, Terbaru Pramono Anung-Rano Karno

Rabu, 28 Agustus 2024 - 16:25 WIB
FOTO/MPI/ARIF JULIANTO

Beralih ke Banten, ada pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi. Keduanya diplot untuk memenangkan Pilkada Banten 2024.

Airin dulunya adalah Wali Kota Tangerang Selatan periode 2011-2021. Sedangkan Ade Sumardi merupakan Ketua DPP PDIP Banten. Pada sepak terjangnya, Ade sebelumnya pernah menjadi Wakil Bupati Lebak periode 2014-2023.

3. Pilkada Jateng - Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi



FOTO/MPI/ARIF JULIANTO

Berikutnya adalah Jawa Tengah. Pada provinsi ini, PDIP menerjunkan pasangan Andika Perkasa- Hendrar Prihadi.

Andika Perkasa adalah seorang purnawirawan jenderal TNI AD. Dia tercatat pernah menjadi Panglima TNI periode 2021-2022.

Sementara itu, Hendrar Prihadi sebelumnya dikenal sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah. Posisi ini ditempati sejak Oktober 2022.

Kemudian, Hendrar juga pernah menjabat sebagai Wali Kota Semarang periode 2016–2021 serta Wakil Wali Kota Semarang periode 2010–2013.

4. Pilkada Gorontalo - Hamzah Isa dan Abdurrahman Abubakar Bahmid

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More