Menakar Peluang Duet Kaesang-Witjaksono di Pilgub Jateng

Kamis, 18 Juli 2024 - 11:21 WIB
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berada di posisi teratas dalam survei calon Gubernur (cagub) Jawa Tengah (Jateng) 2024 yang dilakukan Lembaga Penelitian Masyarakat Milenium (LPMM). Foto/Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berada di posisi teratas dalam survei calon Gubernur (cagub) Jawa Tengah (Jateng) 2024 yang dilakukan Lembaga Penelitian Masyarakat Milenium (LPMM) pada 5-14 Juni 2024. Sedangkan posisi teratas survei calon wakil gubernur (cawagub) Jateng ditempati pengusaha asal Kabupaten Pati Witjaksono.

“Hasil temuan survei LPMM terkait nama Cagub Jawa Tengah sudah mengerucut ke 4 nama, yakni Kaesang Pangarep mendapat dukungan 17,4%, kemudian Sudaryono 16,8%, disusul Ahmad Lutfie (16,1%), dan Hendrar Prihadi (15,8%), sedangkan tokoh lainnya di bawah 5%," kata Direktur Eksekutif LPMM Alamsyah Wijaya dalam keterangannya, Rabu (17/7/2024).

Dia melanjutkan, elektabilitas Witjaksono berada di urutan pertama sebagai cawagub Jateng dalam simulasi top of mind. Dalam survei yang mewawancarai 1.200 responden melalui telepon itu, Witjaksono (29,1%), Taj Yasin (18,8%), Sri Mulyani (10,2%), Yusuf Chudlori (8,2%), Umi Azizah (6,3%), Dico Ganinduto (4,9%).



Kemudian, Raffi Ahmad (3,7%), Heru Sudjarmoko (3,3%), Riyanta (2,8%), dan Casytha Arriwi (2,3%). Sedangkan respons yang tidak memberikan pilihan sebanyak 10,4%.

Alamsyah menjelaskan, tingginya tingkat keterpilihan Witjaksono memiliki hubungan yang signifikan dengan kriteria dan latar belakang kepala daerah yang diinginkan masyarakat Jateng. Sebanyak 33,7% responden ingin berlatar belakang pengusaha atau wiraswasta seperti Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Selanjutnya, sebanyak 17,1% ingin berlatar belakang kalangan pemimpin agama, kemudian politikus 10,1%, kalangan kampus 7,3%, dan TNI-Polri-ASN 20,2%, selebihnya 11,6%.

Dia juga mencoba menyimulasikan pasangan Hendrar Prihadi-Sri Mulyani yang nasionalis-nasionalis. Adapun Kaesang dipasangkan dengan Witjaksono yang juga merupakan kader Nadliyin sebagai Ketua Umum Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama (SNNU).

Begitu juga Ahmad Lutfie-Taj Yasin juga dari kalangan Nadliyin, serta Sudaryono-Umi Azizah. Umi Azizah merupakan Ketua Muslimat NU Tegal. Alamsyah mengatakan, dari simulasi empat pasangan cagub-cawagub tersebut, duet Kaesang-Witjaksono yang merupakan gabungan nasionalis-nadliyin memiliki peluang menang tertinggi jika Pilgub Jateng digelar hari ini.

"Dalam simulasi empat nama pasangan cagub-cawagub hasil survei menunjukan pasangan Kaesang-Witjaksono tingkat keterpilihannya paling tinggi mencapai 34,3% jika Pilkada Jateng digelar hari ini," kata Alamsyah.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More