Ini 3 Prestasi Ganjar Pranowo dalam Mengatasi Isu Kesetaraan Gender

Senin, 27 November 2023 - 13:43 WIB
Ganjar Pranowo. Foto/Aldhi Chandra Setiawan
JAKARTA - Calon Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo mendengar aspirasi sejumlah tokoh masyarakat di Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Mereka mengungkapkan kekhawatiran terkait perlindungan perempuan di wilayah tersebut.

Pendeta bernama Marry menyampaikan kekhawatiran terhadap hak-hak perempuan dan meminta tanggapan Ganjar. "Kira-kira menurut Bapak, bagaimana tanggapan Bapak tentang perempuan yang sering kali boleh dikatakan belum mendapat haknya?" tanya Marry dalam pertemuan di Kantor Badan Pekerja Sinode Gereja Toraja, Sulawesi Selatan, Sabtu (25/11/2023).

Merespons pertanyaan tersebut, Ganjar berkomitmen memberikan perlindungan ekstra kepada perempuan, berdasarkan pengalamannya di DPR RI dan sebagai Gubernur Jawa Tengah dua periode.

Ganjar menekankan bahwa kelompok perempuan, disabilitas, dan anak-anak harus menjadi prioritas. Ia berpendapat bahwa kelompok ini harus memiliki suara utama dalam pembangunan, dengan tujuan menyelaraskan perspektif gender dalam setiap kebijakan.





"Kelompok perempuan, disabilitas, dan anak-anak. Dialah yang boleh berbicara lebih dulu, yang lainnya nanti. Agar semua punya frame, agar setiap pembangunan yang selama ini maskulin punya perspektif gender," tutur Ganjar.

Sebagai mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dikenal sebagai pemimpin yang memperjuangkan kesetaraan gender. Pencapaiannya termasuk meraih penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia sebagai provinsi terbaik dalam upaya kesetaraan gender melalui Anugerah Parahita Ekapraya.

Berikut adalah tiga prestasi Ganjar Pranowo dalam menangani isu kesetaraan gender selama menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah:

3 Prestasi Ganjar dalam Mengatasi Isu Kesetaraan Gender

1. Gerakan Pria Peduli Perempuan dan Anak (Garpu Perak)

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More