Ganjar Bicara Bonus Demografi: Kesempatan Emas untuk Indonesia Jadi Negara Maju

Sabtu, 16 September 2023 - 10:36 WIB
Bakal capres Ganjar Pranowo meminta agar masyarakat bisa memanfaatkan bonus demografi untuk menjadi negara maju. FOTO/DOK.MPI
JAKARTA - Bakal calon presiden (capres) yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo bicara bonus demografi yang akan dihadapi Indonesia dalam 13 tahun ke depan. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu meminta agar masyarakat bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menjadi negara maju. Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan infrastruktur yang ada.

Ganjar mengatakan, dirinya telah melakukan program pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Salah satunya membuat SMK dengan Jurusan Energi Terbarukan.

"Kenapa? Karena inilah transformasi energi ke depan yang akan kita lakukan karena kita akan stop bicara soal energi fosil," tulis Ganjar dalam unggahan di akun Instagramnya @ganjarpranowo, Sabtu (16/9/2023).

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu meyakini jika langkah-langkah tersebut terpenuhi akan menjadi pintu bagi Indonesia berubah menjadi negara maju. Karenanya ia berharap upaya ini dapat didukung bersama-sama oleh semua warga.

"Kesempatan emas ini mesti kita manfaatkan sebaik-baiknya. Karena jika tidak, entah harus nunggu berapa puluh tahun lagi kita mendapat peluang untuk mengubah Indonesia menjadi negara maju," katanya.



Ganjar juga berbicara mengenai penguatan SDM di Indonesia. Ia meminta agar warga tidak mengganggu satu dengan yang lain menggunakan isu agama, suku, ras dan golongan.



"Setelah infrastruktur kita tata, harus dilanjutkan dengan penguatan SDM. Agar seluruh infrastruktur dan potensi yang kita miliki bisa memberi manfaat yang optimal untuk kemakmuran negeri," katanya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(abd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More