Ini Alasan Anas Urbaningrum Kembali Terjun ke Politik

Sabtu, 15 Juli 2023 - 12:00 WIB
Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum. Foto/MPI/Bachtiar Rojab
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum membeberkan alasannya terjun ke politik. Anas menilai politik merupakan bagian dari panggilan hatinya sebagai petugas publik.

"Politik itu adalah tugas publik. Jadi terjun ke politik sesungguhnya adalah bersedia untuk menjadi petugas publik. Saya ulangi ya, terjun ke politik sesungguhnya adalah panggilan untuk bersedia untuk menjadi petugas publik," ungkap Anas di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7/2023).

Anas menuturkan, kembali dunia politik juga dikarenakan ingin membalas budi ke Indonesia karena telah memberikannya segala bentuk fasilitas.





"Yang pernah menjadi aktivis, saya yang pernah mendapatkan fasilitas berupa kebaikan-kebaikan Indonesia. Bisa sekolah, belajar apa saja, bisa agak mengerti tentang keadaan Indonesia," tuturnya.

"Nah cara saya untuk membalasnya adalah apa? Saya harus berani dan bersiap menjadi petugas politik. Adalah petugas publik. Jadi itulah kenapa saya kembali berpolitik," sambungnya.

Anas Urbaningrum secara resmi diangkat sebagai Ketua Umum PKN. Prosesi pengangkatan tersebut diputuskan dalam forum Munaslub PKN yang digelar Jumat (14/7/2023) malam.

"Memutuskan, menetapkan saudara Anas Urbaningrum sebagai ketua umum pimpinan nasional PKN periode 2023-2028," kata salah satu pimpinan rapat pleno Munaslub PKN saat membacakan hasil keputusan.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More