Partai Perindo Teken Kerja Sama Politik dengan PDIP, HT: Berjuang untuk Kesejahteraan Rakyat

Sabtu, 10 Juni 2023 - 16:28 WIB
Partai Perindo resmi menandatangani kerja sama politik dengan PDIP. Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menjelaskan PDIP dan Perindo memiliki filosofi dan ideologi yang sama yakni berlandaskan Pancasila. Foto/Dok SINDOnews
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) resmi menandatangani kerja sama politik dengan PDIP. Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menjelaskan PDIP dan Partai Perindo memiliki filosofi dan ideologi yang sama yakni berlandaskan Pancasila.

"Resmi, kami menandatangani kesepakatan kerja sama politik dengan PDI Perjuangan, yang tentunya diwakili Ibu kita, Ibu Megawati Soekarnoputri. Kerja sama ini terkait dengan Pilpres dan Pileg. Sebagaimana kita ketahui, pelaksanaan Pilpres dan Pileg berlangsung bersamaan," ujar HT seraya membagikan foto dan video kegiatan pada laman Instagram miliknya, Sabtu (10/6/2023).

HT menjelaskan alasan Perindo mengambil langkah tersebut. "Kenapa PDI Perjuangan? Pertama, karena PDI Perjuangan adalah partai yang paling siap hari ini, yang memenuhi threshold di atas 20% untuk mengusung capres, jadi ada satu kepastian untuk kita memulai suatu perjuangan."





Kedua, tentunya filosofi serta ideologinya sama. "Sama-sama landasannya adalah Pancasila. Berjuang untuk kesejahteraan rakyat Indonesia," sambungnya.

Yang ketiga, kata HT, figur capresnya. "Ini yang penting. Bapak Ganjar Pranowo adalah figur yang kita tahu sangat diterima masyarakat. Masih muda," ungkap HT.

Dan yang paling penting, HT menegaskan, memiliki komitmen untuk melanjutkan pembangunan. "Yang sudah baik selama ini, yang dilakukan, dijalankan oleh Bapak Presiden Joko Widodo. Jadi membangun suatu negara tentunya continuity itu penting sekali."

HT pun mengingatkan, dalam membangun satu bangsa perlu kesinambungan. "Tidak boleh memulai dari nol lagi. Dan itulah yang nanti akan dijalankan oleh Bapak Ganjar Pranowo," pungkas HT.
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More