Wacana Airlangga Jadi Cawapres, Golkar: Masih Sesuai Munas 2019

Minggu, 04 Juni 2023 - 17:30 WIB
Doli mengungkapkan ketua umumnya menyadari situasi politik yang dinamis ini makin diperlukan komunikasi yang intensif. Karenanya, Airlangga saat ini semakin banyak ketemu dengan partai politik lain secara berulang-ulang.

Salah satunya dengan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketum PKB Muhaimin Iskandar. "Iya jadi saya katakan segala kemungkinan masih bisa terbuka, Pak Airlangga sebelum ini intensif ketemu Pak Prabowo kemudian juga dengan Pak Muhaimin," paparnya.

Dalam komunikasi tersebut, pihaknya tidak mengubah hasil keputusan Rapimnas yakni menyodorkan Airlangga sebagai capres. Meski Doli mengakui terbuka peluang Airlangga sebagai cawapres untuk Prabowo Subianto.

"Segala kemungkinan masih bisa terjadi. Bisa jadi wakil juga bisa jadi presiden (dengan Prabowo)," ucapnya.

Sementara, Airlangga Hartarto mengatakan partainya masih membuka sejumlan opsi terkait capres yang akan diusung pada Pilpres 2024. Dia menyebutkan keputusan soal capres Golkar akan diumumkan paling lama dua bulan lagi.

"Opsi masih terbuka, mudah-mudahan keputusan tidak lama lagi. Jadi untuk teman-teman wartawan masih tunggu satu-dua bulan lagi," ujar Airlangga dalam Pembukaan Rakernas Partai Golkar di DPP Golkar Jakarta Barat.

Menurut Airlangga, Golkar tengah siap berkomunikasi dengan sembilan partai politik, sebelum menentukan arah koalisi di Pilpres 2024. Airlangga meyakini pengambilan keputusan terkait koalisi 2024 dilakukan sesegera mungkin.



"Terkait pemilu presiden, kita sedang bersiap berkomunikasi dengan semua partai. Sembilan partai seluruhnya Partai Golkar berkomunikasi dan Partai Golkar sudah membicarakan pemilu presiden sejak tahun lalu, artinya kita sudah bekerja satu tahun," tutupnya.
(kri)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More