Datang sebagai Kader, Jokowi Tak Berpidato di Kongres PDIP

Selasa, 07 April 2015 - 17:14 WIB
Datang sebagai Kader, Jokowi Tak Berpidato di Kongres PDIP
Datang sebagai Kader, Jokowi Tak Berpidato di Kongres PDIP
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan hadir dalam pelaksanaan Kongres Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada 8 hingga 12 April 2015 di Bali.

Jokowi datang dalam kapasitasnya sebagai kader PDIP bukan merupakan kepala pemerintahan RI. "Pak Jokowi akan menggunakan baju PDIP," kata Wasekjen PDIP Ahmad Basarah di Kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Selasa (7/4/2015).

Oleh karenanya, Jokowi tidak akan menyampaikan pidato di dalam kegiatan tersebut. Hanya Megawati yang akan menyampaikan pidato politiknya.

"Karena (Jokowi) diundang sebagai kader, selama ini tradisi politik PDIP, ketua umum berpidato," terangnya.

Basarah juga menyampaikan, perwakilan pemerintah yang akan berbicara dalam forum itu hanya sejumlah menteri dari Kabinet Kerja yang akan mengisi pemaparan dan pendalaman program pemerintah.

"Substansi pemerintah akan disampaikan pembantu-pembantunya (menteri Kabinet Kerja)," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6502 seconds (0.1#10.140)
pixels