Dibanding Puan, Jokowi Lebih Pantas Jadi Waketum PDIP

Minggu, 05 April 2015 - 13:01 WIB
Dibanding Puan, Jokowi...
Dibanding Puan, Jokowi Lebih Pantas Jadi Waketum PDIP
A A A
JAKARTA - Putri Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani digadang-gadang untuk menjadi Wakil Ketua Umum (Waketum) PDIP 2015-2020.

Pengamat Politik dari Universitas Indonesia (UI), Agung Supriyo menilai, sebagai kader dalam partai berlambang kepala banteng tersebut, jabatan Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden seharusnya bisa membuatnya menjadi petinggi PDIP.

"Jabatannya Jokowi sebagai Presiden kan adalah prestasi," ujar Agung saat berbincang melalui sambungan telepon kepada Sindonews, Minggu (5/4/2015).

Karena itu, dia menilai, Jokowi lebih pantas menjabat sebagai orang nomor dua PDIP dibandingkan Puan Maharani. Menurutnya, masyarakat juga menginginkan Jokowi untuk bukan hanya berkontribusi memajukan Indonesia, tapi juga berkontribusi untuk membawa PDIP menjadi partai yang lebih baik.

"Jokowi ini kan potensial, populer. Jadi bukan hanya kader, pasti masyarakat juga ingin melihat dia menjadi petinggi di PDIP," tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7449 seconds (0.1#10.140)