Budi GunawanTersangka, KPK Jangan Terkesan Politis

Selasa, 13 Januari 2015 - 19:37 WIB
Budi GunawanTersangka,...
Budi GunawanTersangka, KPK Jangan Terkesan Politis
A A A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diminta tidak berhenti pada penetapan Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Budi Gunawan dalam kasus transaksi mencurigakan dan dugaan penerimaan hadiah.

Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (Lima) Ray Rangkuti khawatir muncul opini publik adanya kesan politis dalam penetapan tersangka calon Kapolri itu jika tidak ada tindak lanjut dalam kasus tersebut.

"Jangan sampai penetapan tersangka ini seperti KPK menyebutkan nama-nama calon menteri yang diberi stabilo merah, lalu tidak ditindak lanjuti," ujar Ray, Jakarta, Selasa (13/1/2015).

Dia mencontohkan persoalan sejumlah nama calon menteri yang pernah diajukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendapatkan rapor merah hingga saat ini belum ada tindak lanjut dari KPK.

"Kalau tidak ada kepentingan politik, maka menteri yang distabilo merah itu harus diproses seperti rekening gendut petinggi Polri ini," tukasnya.

Komjen Budi Gunawan baru saja ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK terkait transaksi mencurigakan dan dugaan penerimaan hadiah.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6448 seconds (0.1#10.140)