PPP Tak Akan Pindah Haluan
A
A
A
JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menegaskan tak akan pindah haluan ke kubu Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK).
Hal itu dikatakan Wakil Ketua Umum PPP Hasrul Azwar. Menurutnya, dukungan kepada Prabowo-Hatta di Pilpres 2014, melalui mekanisme panjang.
"Diawali selisih pendapat yang begitu dinamik antar pimpinan partai baik level DPP hingga DPW, puncaknya Mukernas, PPP menyepakati mendukung Prabowo," kata Hasrul di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (26/8/2014).
Karenanya, tak mudah bagi partai berlogo Kakbah ini untuk berpindah dukungan kepada calon presiden terpilih Jokowi-JK.
"Seandainya mau hijrah dengan berbagai pertimbangan, maka harus melalui Mukernas, tidak bisa pindah gitu saja, keinginan orang tidak sama," terangnya.
Anggota Komisi VIII DPR ini menegaskan, sampai saat ini belum ada pembahasan mengenai kapan waktu untuk melakukan Mukernas. "Belum tahu jadwalnya," pungkasnya.
Hal itu dikatakan Wakil Ketua Umum PPP Hasrul Azwar. Menurutnya, dukungan kepada Prabowo-Hatta di Pilpres 2014, melalui mekanisme panjang.
"Diawali selisih pendapat yang begitu dinamik antar pimpinan partai baik level DPP hingga DPW, puncaknya Mukernas, PPP menyepakati mendukung Prabowo," kata Hasrul di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (26/8/2014).
Karenanya, tak mudah bagi partai berlogo Kakbah ini untuk berpindah dukungan kepada calon presiden terpilih Jokowi-JK.
"Seandainya mau hijrah dengan berbagai pertimbangan, maka harus melalui Mukernas, tidak bisa pindah gitu saja, keinginan orang tidak sama," terangnya.
Anggota Komisi VIII DPR ini menegaskan, sampai saat ini belum ada pembahasan mengenai kapan waktu untuk melakukan Mukernas. "Belum tahu jadwalnya," pungkasnya.
(maf)