Menag Sebut Pemondokan di Mekkah Sudah 100%

Jum'at, 20 Juni 2014 - 12:50 WIB
Menag Sebut Pemondokan di Mekkah Sudah 100%
Menag Sebut Pemondokan di Mekkah Sudah 100%
A A A
JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin mengaku persiapan pemondokan di Mekkah sudah 100 persen. Hal tersebut merupakan bukti keseriusan Kementerian Agama (Kemenag) dalam mempersiapkan pelaksanaan haji lebih baik.

Walaupun demikian, Lukman meminta kepada Inspektorat Jenderal (Irjen) Kemenag sebagai editor internal untuk lebih teliti apakah rumah-rumah di Mekkah dan Madinah sudah sesuai aturan.

"Irjen kita minta untuk lebih mencermati lagi apakah pemondokan sudah sesuai seperti jarak, kondisi rumah. Selain itu kknsumsi dan keadaan alat transportasi," tandasnya saat ditemui di Kantor Kemenag, Jakarta, Jumat (20/6/2014).

Dirinya memastikan, khusus perumahan di Mekkah akan jauh lebih baik. Meskipun jarak perumahan agak jauh, karena tidak dapat dielakkan karena pembenahan Masjidil Haram yang sangat luar biasa luasnya.

"Kita ingin berikan jaminan bahwa tidak ada satupun rumah yang merupakan bangunan tua. Bangunan yang akan diberikan akan sekelals hotel bintang tiga," kata Lukman.

Selain itu, walaupun jarak dari pemondokan akan lebih jauh akibat implikasi perluasan mesjid. Maka pemerintah Indonesia akan memperbanyak bus solawat dan memperketat pengawasannya.

Hal ini merupakan jaminan bahwa tidak ada lagi bus tua pada pelaksanaan haji tahun ini. "Kita ingin jemaah haji kita nyaman, maka kita minta bus salat tahun ini harus lebih bagus untuk mengangkut jemaah kita," tegasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5281 seconds (0.1#10.140)