Malam nanti KPU rancang pleno penetapan rekapitulasi

Jum'at, 09 Mei 2014 - 14:47 WIB
Malam nanti KPU rancang...
Malam nanti KPU rancang pleno penetapan rekapitulasi
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) optimis menyelesaikan rekapitulasi perhitungan suara pemilu legislatif (pileg) hari ini. KPU bahkan menargetkan, bisa rampung rekapitulasi suara pada pukul 19.30 WIB.

"Pukul setengah delapan malam kita merancang akan melakukan upacara pleno untuk penetapan," ujar Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Jumat (9/5/2014)

Hadar mengatakan, bukan penyelenggara saja yang berkepentingan agar rekapitulasi selesai hari ini, melainkan juga peserta pemilu. Dia mengakui, provinsi yang belum ditetapkan itu tidak butuh lama karena hanya dibahas ulang.

"Mudah-mudahan sebelum maghrib atau ashar sudah selesai. Kalau belum selesai kan bisa kita terusin sampai maghrib atau isya. Jam 24.00 kan batas waktunya," ujar Hadar.

Hingga siang ini KPU sudah menetapkan 26 hasil rekapitulasi provinsi. Masih ada tujuh provinsi yang belum ditetapkan yakni Jawa Barat, Bengkulu, Sulawesi Tenggara, Sumatera Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Barat, dan Maluku Utara.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6878 seconds (0.1#10.140)