PKS sebut duet Prabowo-Ical belum realita

Rabu, 07 Mei 2014 - 13:41 WIB
PKS sebut duet Prabowo-Ical belum realita
PKS sebut duet Prabowo-Ical belum realita
A A A
Sindonews.com - Calon presiden (Capres) Partai Gerindra Prabowo Subianto semakin mesra dengan Capres Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical).

Bahkan, Ical mengutarakan dirinya maupun Prabowo sama-sama siap apabila harus mengalah menjadi calon wakil presiden (cawapres) andai keduanya berpasangan di Pemilu Presiden (Pilpres) 2014.

Mengomentari kemungkinan itu, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) salah satu partai yang juga berpeluang berkoalisi dengan Partai Gerindra tak ingin memberikan penilaian.

"Saya tidak ada porsi untuk menilai, tetapi hak Gerindra untuk tentukan koalisi," kata Anggota Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (7/5/2014).

Menurut dia, yang terpenting pasangan capres atau cawapres yang diusung Partai Gerindra memiliki kesamaan komitmen untuk memajukan bangsa.

Namun, ketika disinggung apakah mereka akan mendukung pasangan tersebut, mantan Ketua MPR RI ini belum bisa memberikan jawaban. "Kata kuncinya, kita hormati semua keputusan siapa capres atau cawapres, kita akan menyesuaikan dengan realita yang terjadi. Kami tidak ada kewenangan untuk mempermasalahkan, silakan saja."

"Nanti akan ditentukan oleh realita perkoalisian seperti apa, sampai sekarang belum ada keterangan dari Golkar dan Gerindra (mengenai kepastian pasangan Prabowo-Ical)," tuntasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9541 seconds (0.1#10.140)