Keluarga kecewa KPK langsung tahan Anas
A
A
A
Sindonews.com - Adik Kandung dari Anas Urbaningrum, Anna Luthfie mengaku bahwa pihak keluarga sangat kecewa dengan sikap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang langsung menahan Anas Urbaningrum, selalu tersangka proyek Sport Center Hambalang di Rumah Tahanan (Rutan) KPK.
"Kalau proses ini tidak sesuai dengan yang berkeadilan, tentu kita kecewa ya," kata Anna di Markas PPI, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (10/1/2014).
Untuk itu pihak keluarga, kata Anna, akan terus memberikan support kepada Anas Urbaningrum yang hari ini langsung ditahan oleh KPK. Anna menilai hal ini adalah sebuah ujian untuk keluarga.
"Yang utama, keluarga akan selalu memberikan support kepada Mas Anas. Kita memahami ini sebagai ujian untuk keluarga," pungkas Anna.
Anna juga mengatakan sebelum keberangkatan Anas Urbaningrum ke Gedung KPK, pihak keluarga memberikan support dan doa untuk mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu.
"Tadi sebelum berangkat, isterinya Mas Anas juga berpesan selamat berjuang kepada Mas Anas," tandas Anna.
Baca berita:
Anas tersanjung diperhatikan SBY
"Kalau proses ini tidak sesuai dengan yang berkeadilan, tentu kita kecewa ya," kata Anna di Markas PPI, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (10/1/2014).
Untuk itu pihak keluarga, kata Anna, akan terus memberikan support kepada Anas Urbaningrum yang hari ini langsung ditahan oleh KPK. Anna menilai hal ini adalah sebuah ujian untuk keluarga.
"Yang utama, keluarga akan selalu memberikan support kepada Mas Anas. Kita memahami ini sebagai ujian untuk keluarga," pungkas Anna.
Anna juga mengatakan sebelum keberangkatan Anas Urbaningrum ke Gedung KPK, pihak keluarga memberikan support dan doa untuk mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu.
"Tadi sebelum berangkat, isterinya Mas Anas juga berpesan selamat berjuang kepada Mas Anas," tandas Anna.
Baca berita:
Anas tersanjung diperhatikan SBY
(kri)