Kompolnas imbau Kabareskrim komit tangani kasus korupsi

Jum'at, 06 September 2013 - 09:14 WIB
Kompolnas imbau Kabareskrim komit tangani kasus korupsi
Kompolnas imbau Kabareskrim komit tangani kasus korupsi
A A A
Sindonews.com - Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Hamidah Abdurrahman mengimbau, agar Kepolisian Republik Indonesia (Polri) khususnya Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipikor) Mabes Polri berkomitmen dalam memberantas kasus korupsi yang sedang ditangani oleh Mabes Polri.

Selain itu, Hamidah juga berharap agar Dittipikor Mabes Polri meningkatkan kuantitas kasus yang ditangani.

"Pasti itu, kami (Kompolnas) minta Polri lebih menunjukkan komitmen pemberantasan tipikor (tindak pidana korupsi) dengan lebih meningkatkan kuantitas kasus yang ditangani," kata Hamidah dalam pesan singkatnya kepada Sindonews, Jumat (6/9/2013).

Menurut Hamidah, pada waktu Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Komjen Pol Sutarman datang ke Kantor Kompolnas, Sutarman mengakui sudah menangani kasus korupsi yang dilakukan oleh Dittipikor Mabes Polri.

"Kami menanyakan tetap upaya pemberantasan korupsi di Polri, sampai saat ini Dittipikor Bareskrim Polri sudah selesaikan delapan kasus korupsi dan selamatkan uang negara 158 miliar," tandas Hamidah.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6354 seconds (0.1#10.140)