PDIP siapkan kader untuk jabatan kepala daerah

Selasa, 25 Juni 2013 - 13:11 WIB
PDIP siapkan kader untuk...
PDIP siapkan kader untuk jabatan kepala daerah
A A A
Sindonews.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan mencetak kader untuk mengisi jabatan gubernur dan bupati di Indonesia.

"PDIP akan membuat pusat pelatihan dan kaderisasi, untuk mempersiapkan SDM (sumber daya manusia) yang mampu mengisi jabatan sebagai kepala daerah," kata pengurus DPP PDIP Hasto Kristiyanto, dalam acara diskusi publik di Hotel Grand Sahid, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2013).

Menurutnya, untuk mensukseskan sistem kaderisasi di internal partainya, PDIP telah mewacanakan membuat pelatihan bagi kader yang akan dipercaya menduduki jabatan di pemerintahan.

"Untuk mempersiapkan kader-kader terbaiknya, PDIP dalam waktu dekat akan melakukan pelatihan-pelatihan untuk calon bupati dan gubernur di setiap wilayah," ujarnya.

Selain itu, Hasto mengklaim keberhasilan Joko Widodo sebagai Gubernur DKI yang dicintai rakyatnya. Hal itu merupakan bukti keberhasilan partai dalam mewujudkan tokoh pemimpin yang berkualitas.

"Keberhasilan Pak Jokowi sebagai Gubernur DKI merupakan keberhasilan partai dalam mewujudkan cita-cita bersama," katanya.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9879 seconds (0.1#10.140)