Taufiq Ridho ditunjuk sebagai Sekjen PKS

Jum'at, 01 Februari 2013 - 15:51 WIB
Taufiq Ridho ditunjuk sebagai Sekjen PKS
Taufiq Ridho ditunjuk sebagai Sekjen PKS
A A A
Sindonews.com- Setelah Anis Matta menjabat sebagai Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kursi Sekretaris Jendral (Sekjen) pun kosong. Namun, Majelis Syuro pun mengambil langkah cepat dengan menunjuk Taufiq Ridho menduduki jabatan tersebut.

"Keputusan kami di Majelis Syuro setelah Pak Anis Matta menjabat Presiden, maka Sekjen dipegang oleh Taufiq Ridho dan akan dilaporkan dalam Majelis Syuro berikutnya," jelas Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin di Kantor Dewan Pimpinan Pusat PKS, Jalan TB Simatupang No 82, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Sebelum menjabat sebagai Sekjen, Taufiq adalah Ketua Generasi Muda dan Profesi (GM Pro) PKS. Dalam pidato politiknya, dia membantah bahwa ada dua faksi di PKS.

"Saya ingin menegaskan bahwa selama ini dikatakan bahwa ada dua faksi di PKS yakni faksi keadilan dan sejahtera, saya katakan bahwa hal tersebut tidak ada," tegasnya dalam sambutannya di tempat yang sama.

Sekadar informasi, sebelumnya, Majelis Syuro Partai PKS, Hilmi Aminuddin menunjuk Anis Matta sebagai presiden partai tersebut menggantikan Luthfi Hasan Ishaaq yang mengundurkan diri pasca penetapan tersangka dalam kasus dugaan suap perizinan daging sapi impor.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8957 seconds (0.1#10.140)