SBY prediksi Pilpres 2014 bakal seru

Selasa, 15 Januari 2013 - 15:32 WIB
SBY prediksi Pilpres...
SBY prediksi Pilpres 2014 bakal seru
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memprediksi, bahwa pertarungan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 mendatang, berlangsung sengit, dibandingkan Pilpres sebelumnya.

Pasalnya, menurut SBY, Pilpres 2014, kondisinya sangat berbeda dengan Pilpres tahun 2004 dan 2009 lalu.

"Pilpres 2014 nanti berbeda dengan tahun 2004 dan 2009. Mengapa? Karena tidak ada calon incumbent. Sehingga, Medan politik akan luas sekali, kompetisi bisa lebih keras dibanding Pilpres 2004 dan 2009," ujar SBY dalam sambutannya pada acara 'Presidential Lecture Indonesia Democracy Outlook' di Hotel Borobudur, Jalan Lapangan Banteng Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (15/1/2013).

Lebih lanjut dia mengatakan, akan banyak pula calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) yang akan bertarung nantinya.

"Makin banyak yang ingin berkomitmen berjuang demi kemajuan rakyatnya (mencalonkan), maka kita harus bersyukur karena akan banyak pilihan," ucapnya.

Seperti diketahui, yang hadir dalam acara tersebut, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik, Menko Kesra Agung Laksono, Gubernur DKI Joko Widodo, Menko Perekonomian Hatta Radjasa, Menkominfo Tifatul Sembiring, Menhan Purnomo Yusgiantoro dan sejumlah menteri.

Disamping itu, hadir pula sejumlah mantan Ketua DPP KNPI seperti Adhiyaksa Dault sekaligus para aktivis Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1007 seconds (0.1#10.140)