Jaga perasaan, Roy rahasiakan pencalonannya sebagai Menpora
A
A
A
Sindonews.com - Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Roy Suryo mengaku telah menjalani tes sebagai calon Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) sudah seminggu lalu.
"Sebenarnya ini sudah cukup lama sekitar seminggu yang lalu dihubungi, tapi saya menjaga perasaan teman-teman yang lain juga. Jadi, seminggu yang lalu prosesnya sudah berjalan," ujar Roy kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (11/1/2013).
Bahkan, kata dia, dua hari yang lalu dirinya telah menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat.
Seperti diketahui, hari ini Roy Suryo kembali dipanggil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat. Tepatnya pada pukul 09.00 WIB, Roy bertemu dengan SBY di Istana Kepresidenan.
Saat menjalani fit and proper test, SBY didampingi Wakil Presiden RI Boediono, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi Silalahi dan Sekretaris Kabinet (Setkab) Dipo Alam. Tidak ada calon lain selain dirinya.
"Sebenarnya ini sudah cukup lama sekitar seminggu yang lalu dihubungi, tapi saya menjaga perasaan teman-teman yang lain juga. Jadi, seminggu yang lalu prosesnya sudah berjalan," ujar Roy kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (11/1/2013).
Bahkan, kata dia, dua hari yang lalu dirinya telah menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat.
Seperti diketahui, hari ini Roy Suryo kembali dipanggil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat. Tepatnya pada pukul 09.00 WIB, Roy bertemu dengan SBY di Istana Kepresidenan.
Saat menjalani fit and proper test, SBY didampingi Wakil Presiden RI Boediono, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi Silalahi dan Sekretaris Kabinet (Setkab) Dipo Alam. Tidak ada calon lain selain dirinya.
(lns)