Tak Cukup Potong Gaji, Dana Reses DPR Disarankan untuk Corona

Rabu, 25 Maret 2020 - 07:24 WIB
Tak Cukup Potong Gaji,...
Tak Cukup Potong Gaji, Dana Reses DPR Disarankan untuk Corona
A A A
JAKARTA - Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie menganggap, usulan mantan Komisi II DPR, Agus Santoso agar dana reses DPR digunakan untuk penanganan virus corona di daerah pemilihan tepat. Mengingat, jika hanya dipotong dari gaji wakil rakyat dinilai terlalu kecil.

Pemotongan gaji anggota DPR untuk penanganan virus corona disuarakan fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Jerry pun menganggap, hal itu kurang cukup dan terlalu kecil.

"Dana reses ini sudah tepat di alokasikan untuk bantuan bagi penderita virus corona," jelas Jerry saat dihubungi SINDOnews, Rabu (25/3/2020). (Baca juga: Dapat Keistimewaan Tes Corona, Anggota DPR Dinilai Lukai Hati Rakyat)

Jerry menambahkan, usulan agar dana reses dipakai untuk corona setidaknya bisa meringankan beban masyarakat. Atau pun ada opsi lain khususnya membantu soal kebutuhan masyarakat.

"Saat ini memang ekonomi makro dan mikro lagi tersendat akibat status darurat nasional. Apalagi jika ke arah lockdown," katanya. (Baca juga: UN Ditiadakan, Begini Nasib Penerimaan Peserta Didik Baru)

Dia menyatakan, warga yang 'income' atau pendapatannya rendah sangat membutuhkan uluran tangan dari para wakil rakyat yang telah memilih mereka akibat dari kebijakan pembatasan dan work from home ini. Selain itu, dana reses bisa dibelikan masker dan hand sanitizer bagi warga.

"Ini juga sangat membantu warga. Ada 575 Anggota DPR, jadi setiap anggota turun saja ke dapil masing-masing, kecuali ada daerah yang belum terpapar virus corona bisa turun ke daerah yang tingkat penyebarannya tinggi seperti DKI Jakarta, Jabar, Jatim dan Banten," ujarnya.
(maf)
Berita Terkait
Dua Fraksi DPR Enggan...
Dua Fraksi DPR Enggan Laporkan Kasus Corona Anggotanya
Ketua DPR Ajak Gotong...
Ketua DPR Ajak Gotong Royong Atasi Pandemi Corona
Gelar Diskusi Virtual,...
Gelar Diskusi Virtual, Puan Ajak Parlemen Internasional Lawan Corona
DPR Minta Kemenpora...
DPR Minta Kemenpora Lindungi Atlet dari Ancaman Corona
Eksistensi Satgas Lawan...
Eksistensi Satgas Lawan Pandemi DPR Dinilai Efektif Tekan Corona
Fokus Penanganan Corona,...
Fokus Penanganan Corona, Baleg DPR Realistis Capaian Prolegnas 2020
Berita Terkini
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
2 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
2 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
3 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
3 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
4 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
4 jam yang lalu
Infografis
Jenis Makanan yang Disarankan...
Jenis Makanan yang Disarankan untuk Menambah Berat Badan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved