PKS Tantang Pemerintah Berani Pulangkan Habib Rizieq

Kamis, 14 November 2019 - 12:04 WIB
PKS Tantang Pemerintah...
PKS Tantang Pemerintah Berani Pulangkan Habib Rizieq
A A A
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meminta pemerintah untuk membantu pemulangan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab yang saat ini berada di Arab Saudi.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menegaskan sudah menyampaikan itu kepada Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dan Kementerian Pertahanan (Kemhan)

"Tim PKS sudah menyampaikan ke Kemlu, Kemenhan, dll. Agar membantu proses pemulangan HRS," kata Mardani melalui akun Twitternya @MardaniAliSera, Rabu 13 November 2019.

Mardani mengajak untuk merangkul tokoh-tokoh besar bangsa dan tokoh besar umat demi merekatkan persatuan.

"Pemilu telah usai, mari membangun negeri dengan positif, rangkul semua tokoh2 besar bangsa, tokoh-tokoh besar umat. Sehingga merekatkan persatuan. Jangan takut dgn sikap oikap pemerintah harus sesuai fakta, jangan hanya #menduga. Kita harus buktikan negara hukum punya kedaulataan.

Menurut dia, pemerintah Indonesia harus membuktikan tidak melakukan pencekalan terhadap Habib Rizieq.

Bahkan Mardani berharap pemerintah mengirim surat kepada Arab Sudai mempertanyakan kenapa Habib Rizieq tida diizinkan kembali ke Tanah Air.

"Buktikan Indonesia tidak mencekal, yaitu: Kirim surat ke Saudi atas nama pemerintah Indonesia, tanyakan alasan knp HRS tidak boleh kembali ke Indonesia. #Berani? Posisi yang mengkritik," tutur Mardani.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1009 seconds (0.1#10.140)