Maju Pilwalkot Solo, Gibran Rakabuming Raka Ikuti Jejak Jokowi

Kamis, 24 Oktober 2019 - 17:40 WIB
Maju Pilwalkot Solo, Gibran Rakabuming Raka Ikuti Jejak Jokowi
Maju Pilwalkot Solo, Gibran Rakabuming Raka Ikuti Jejak Jokowi
A A A
JAKARTA - Gibran Rakabuming Raka akan maju dalam pemilihan wali kota (Pilwalkot) Solo. Pengamat Politik dan Direktur Indonesia Public Institute (IPI), Karyono Wibowo mengatakan, Gibran Rakabuming Raka akhirnya mengikuti jejak ayahnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut dia, Gibran juga mengawali karirnya sebagai pengusaha, sebelum akhirnya terjun ke kancah politik. (Baca juga: Sowan ke Megawati, Gibran Serius Maju Pilwalkot Solo)

"Sama seperti ayahnya, kala itu Jokowi juga mengawali karirnya menjadi pengusaha sebelum menjadi Wali Kota Solo," ujar Karyono Wibowo kepada SINDOnews, Kamis (24/10/2019).

Dia menambahkan, partai yang dipilih Gibran untuk mendaftar menjadi calon Wali Kota Solo juga sama dengan ayahnya, yaitu PDI Perjuangan. "Kata pepatah buah jatuh tidak jauh dari pohonnya," katanya.

Bedanya, lanjut dia, ketika itu Jokowi maju menjadi calon wali kota bukan sebagai putra presiden. "Sementara Gibran, sebagai putra presiden," ungkapnya.

Maka dari itu, kata dia, dalam konteks kontestasi antara Gibran dan ayahnya tidak bisa dibandingkan apple to apple.

"Namun demikian, Gibran memiliki hak yang sama seperti warga negara lainnya untuk mencalonkan diri menjadi wali kota sejauh memenuhi persyaratan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan," katanya.
Pengamat Politik dan Direktur Indonesia Public Institute (IPI), Karyono Wibowo mengatakan, Gibran Rakabuming Raka akhirnya mengikuti jejak ayahnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut dia, Gibran juga mengawali karirnya sebagai pengusaha, sebelum akhirnya terjun ke kancah politik.

"Sama seperti ayahnya, kala itu Jokowi juga mengawali karirnya menjadi pengusaha sebelum menjadi Wali Kota Solo," ujar Karyono Wibowo kepada SINDOnews, Kamis (24/10/2019).

Dia menambahkan, partai yang dipilih Gibran untuk mendaftar menjadi calon Wali Kota Solo juga sama dengan ayahnya, yaitu PDI Perjuangan. "Kata pepatah buah jatuh tidak jauh dari pohonnya," katanya.

Bedanya, lanjut dia, ketika itu Jokowi maju menjadi calon wali kota bukan sebagai putra presiden. "Sementara Gibran, sebagai putra presiden," ungkapnya.

Maka dari itu, kata dia, dalam konteks kontestasi antara Gibran dan ayahnya tidak bisa dibandingkan apple to apple.

"Namun demikian, Gibran memiliki hak yang sama seperti warga negara lainnya untuk mencalonkan diri menjadi wali kota sejauh memenuhi persyaratan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan," katanya.
(cip)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3533 seconds (0.1#10.140)