Sederet Tamu Istimewa Jadi Saksi Sumpah Jokowi-Ma'ruf Amin
A
A
A
JAKARTA - Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebagai Presiden-Wakil Presiden 2019-2024 tinggal menunggu hari. Berbagai persiapan dilakukan MPR untuk menggelar momen bersejarah itu.
Suasana Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta itu dipastikan akan padat dengan kehadiran para tokoh penting dan tamu undangan acara yang dihelat pada Minggu 20 Oktober mendatang itu.
Sederet tamu undangan istimewa juga akan menghadiri acara lima tahunan itu. Termasuk pimpinan negara sahabat.
"Tamu-tamu itu biasanya kalau yang dulu-dulu itu yang diundang adalah para kepala-kepala negara ASEAN seluruhnya," ujar Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid kepada SINDOnews belum lama ini.
Kepala negara yang diundang termasuk dari Papua Nugini dan Australia. "Kemudian juga ada negara-negara besar yang perwakilannya ada di Indonesia, tentu juga diundang perwakilan PBB, saya kira itu ya secara di internasional ya," tuturnya.
Tidak hanya kepala negara asing, sejumlah mantan presiden dan wakil presiden Indonesia juga menjadi tamu spesial dalam acara ini.
"Kalau yang di Indonesia, yang diundang mantan presiden, mantan wakil presiden, atau istri yang masih ada, itu biasanya juga diundang, menteri-menteri yang ada tetap diundang," tuturnya.
Sekretaris Jenderal MPR Ma'ruf Cahyono mengungkapkan para pimpinan lembaga negara dan partai politik juga diundang untuk menghadiri pelantikan Jokowi-Ma'ruf nantinya.
"Dari luar ya kepala-kepala negara, kepala-kepala negara sahabat, seperti agenda lima tahun lalu, di internal saya kira itu juga undangan-undangan misalnya lembaga-lembaga negara, seperti tahun lalu lah," kata Ma'ruf Cahyono secara terpisah.
Sebelumnya, para pimpinan MPR telah mendatangi Rumah Presiden RI Kelima sekaligus Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar Jakarta Pusat, Kamis 10 Oktober 2019.
Kemudian, Pimpinan MPR juga telah menemui Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Mantan Calon Presiden Prabowo Subianto pada Jumat 11 Oktober 2019 di Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Lalu, Pimpinan MPR juga telah menyambangi Eks Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno di Rumahnya, Jalan Pulobangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin 14 Oktober 2019.
Selain silaturahmi, pimpinan MPR menyampaikan undangan pelantikan Jokowi-Ma'ruf kepada sejumlah tokoh tersebut.
Suasana Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta itu dipastikan akan padat dengan kehadiran para tokoh penting dan tamu undangan acara yang dihelat pada Minggu 20 Oktober mendatang itu.
Sederet tamu undangan istimewa juga akan menghadiri acara lima tahunan itu. Termasuk pimpinan negara sahabat.
"Tamu-tamu itu biasanya kalau yang dulu-dulu itu yang diundang adalah para kepala-kepala negara ASEAN seluruhnya," ujar Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid kepada SINDOnews belum lama ini.
Kepala negara yang diundang termasuk dari Papua Nugini dan Australia. "Kemudian juga ada negara-negara besar yang perwakilannya ada di Indonesia, tentu juga diundang perwakilan PBB, saya kira itu ya secara di internasional ya," tuturnya.
Tidak hanya kepala negara asing, sejumlah mantan presiden dan wakil presiden Indonesia juga menjadi tamu spesial dalam acara ini.
"Kalau yang di Indonesia, yang diundang mantan presiden, mantan wakil presiden, atau istri yang masih ada, itu biasanya juga diundang, menteri-menteri yang ada tetap diundang," tuturnya.
Sekretaris Jenderal MPR Ma'ruf Cahyono mengungkapkan para pimpinan lembaga negara dan partai politik juga diundang untuk menghadiri pelantikan Jokowi-Ma'ruf nantinya.
"Dari luar ya kepala-kepala negara, kepala-kepala negara sahabat, seperti agenda lima tahun lalu, di internal saya kira itu juga undangan-undangan misalnya lembaga-lembaga negara, seperti tahun lalu lah," kata Ma'ruf Cahyono secara terpisah.
Sebelumnya, para pimpinan MPR telah mendatangi Rumah Presiden RI Kelima sekaligus Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar Jakarta Pusat, Kamis 10 Oktober 2019.
Kemudian, Pimpinan MPR juga telah menemui Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Mantan Calon Presiden Prabowo Subianto pada Jumat 11 Oktober 2019 di Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Lalu, Pimpinan MPR juga telah menyambangi Eks Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno di Rumahnya, Jalan Pulobangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin 14 Oktober 2019.
Selain silaturahmi, pimpinan MPR menyampaikan undangan pelantikan Jokowi-Ma'ruf kepada sejumlah tokoh tersebut.
(dam)