Bangun SDM, Jokowi Fokus Jaga Kesehatan Ibu Hamil dan Anak

Minggu, 14 Juli 2019 - 22:57 WIB
Bangun SDM, Jokowi Fokus...
Bangun SDM, Jokowi Fokus Jaga Kesehatan Ibu Hamil dan Anak
A A A
BOGOR - Presiden terpilih Jokowi bakal memprioritaskan pembangunan sumber daya manusia (SDM) pada periode kedua masa kepemimpinannya. Menurut Jokowi, pembangunan SDM menjadi kunci Indonesia di masa depan.

"Kita akan memberikan prioritas pembangunan kita pada pembangunan sumber daya manusia. Pembangunan SDM menjadi kunci Indonesia ke depan," ujar Jokowi dalam pidatonya, di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Minggu (14/7/2019).

Untuk membangun SDM yang andal, kata Jokowi, perlu dimulai dari masa kehamilan. Jokowi pun menyoroti betapa pentingnya menjaga dan menjamin kesehatan ibu hamil hingga anak usia sekolah.

"Titik dimulainya pembangunan SDM adalah dengan menjamin kesehatan ibu hamil, kesehatan bayi, kesehatan balita, kesehatan anak usia sekolah. Ini merupakan umur emas untuk mencetak manusia Indonesia unggul ke depan. Itu harus dijaga betul. jangan sampai ada stunting, kematian ibu, atau kematian bayi meningkat. Tugas besar kita di situ," tambahnya.

Jokowi juga menegaskan akan meningkatkan kualitas pendidikan. Tidak hanya pelajaran umum, tapi pelajaran kejuruan. Termasuk meningkatkan kemampuan sekolah kejuruan. "Kita juga akan membangun Lembaga Manajemen Talenta Indonesia. Pemerintah akan mengidentifikasi, memfasilitasi, serta memberikan dukungan pendidikan dan pengembangan diri bagi talenta-talenta Indonesia," tegasnya.

Menurut Jokowi, diaspora yang bertalenta tinggi harus diberikan dukungan agar memberikan kontribusi besar bagi percepatan pembangunan Indonesia. "Kita akan menyiapkan lembaga khusus yang mengurus manajemen talenta ini. Kita akan mengelola talenta-talenta hebat yang bisa membawa negara ini bersaing secara global," tuturnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0971 seconds (0.1#10.140)