Eggi Sudjana Tersangka Dugaan Makar, BPN Prabowo-Sandi Prihatin
A
A
A
JAKARTA - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno prihatin dengan kasus hukum yang menjerat Tokoh 212 Eggi Sudjana. Adapun Eggi Sudjana telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan makar oleh Polda Metro Jaya.
Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Andre Rosiade mengatakan bahwa Eggi Sudjana sebenarnya sudah menjelaskan tentang people power kepada kepolisian. Namun, kata dia, kepolisian tidak bisa menerima penjelasan dari Eggi Sudjana.
"Ya tentu harapan kami dengan kejadian begini Bang Eggi tetap tabah, kami mendoakan Bang Eggi tetap tabah dan semangat berjuang dan tentu kita mendoakan Bang Eggi bisa melalui kasus ini dengan sabar," ujar Andre Rosiade dihubungi wartawan, Kamis (9/5/2019).
Dia berpendapat, kasus hukum di Polda Metro Jaya itu merupakan ujian bagi Eggi Sudjana. Dia pun menyarankan Eggi Sudjana bisa kooperatif terhadap aparat penegak hukum.
"Intinya kami prihatin dengan kasus yang kanda Bang Eggi, kami doakan Bang Eggi tabah dan sabar untuk hadapi kasus yang menimpa beliau," kata Andre yang juga sebagai Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra ini.
Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Andre Rosiade mengatakan bahwa Eggi Sudjana sebenarnya sudah menjelaskan tentang people power kepada kepolisian. Namun, kata dia, kepolisian tidak bisa menerima penjelasan dari Eggi Sudjana.
"Ya tentu harapan kami dengan kejadian begini Bang Eggi tetap tabah, kami mendoakan Bang Eggi tetap tabah dan semangat berjuang dan tentu kita mendoakan Bang Eggi bisa melalui kasus ini dengan sabar," ujar Andre Rosiade dihubungi wartawan, Kamis (9/5/2019).
Dia berpendapat, kasus hukum di Polda Metro Jaya itu merupakan ujian bagi Eggi Sudjana. Dia pun menyarankan Eggi Sudjana bisa kooperatif terhadap aparat penegak hukum.
"Intinya kami prihatin dengan kasus yang kanda Bang Eggi, kami doakan Bang Eggi tabah dan sabar untuk hadapi kasus yang menimpa beliau," kata Andre yang juga sebagai Anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra ini.
(kri)