Jokowi Belum Terima Surat Mundur Din Syamsuddin dari Istana

Sabtu, 22 September 2018 - 19:09 WIB
Jokowi Belum Terima...
Jokowi Belum Terima Surat Mundur Din Syamsuddin dari Istana
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku belum menerima surat pengunduran diri Din Syamsuddin sebagai utusan khusus Presiden untuk dialog dan kerja sama antaragama dan peradaban.

"Belum, suratnya belum saya terima," ujar Jokowi usai menghadiri pertemuan Alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu (22/9/2018).

Jokowi juga menegaskan dirinya belum bertemu dengan Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu. "Senin saya akan ketemu," tegasnya.

Sebelumnya, Din Syamsuddin menyampaikan mundur dengan alasan Presiden Jokowi telah resmi menjadi calon presiden di Pilpres 2019.

Sedangkan lembaga yang pernah di pimpinnya yakni Muhammadiyah, telah memutuskan untuk bersikap netral di pilpres mendatang. Din mengaku belum bertemu Jokowi usai mengajukan surat pengunduran diri.

"Muhammadiyah tingkat ranting, punya khittah tidak terlibat dalam politik kekuasaan. Maka harus bersifat netral, bukan netral tidak memilih, nanti hak pilih ya kita salurkan pada waktunya," ungkapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8103 seconds (0.1#10.140)