Datang ke Sidang Tuntutan Setnov, Ini Alasan Idrus Marham

Kamis, 29 Maret 2018 - 11:49 WIB
Datang ke Sidang Tuntutan...
Datang ke Sidang Tuntutan Setnov, Ini Alasan Idrus Marham
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Golkar, Idrus Marham datang ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Kamis (29/3/2018).

Idrus yang kini menjabat Menteri Sosial itu datang untuk menghadiri sidang tuntutan perkara korupsi proyek kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) dengan terdakwa mantan Ketua Umum Golkar, Setya Novanto

Idrus mengatakan kedatangannya dalam sidang Setnov sebagai seorang teman. "Teman yang mengalami masalah, musibah harus kita datangi," kata Idrus di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (29/3/2018).

Menurut dia, persahabatan itu jangan melihat jabatan dan posisi. "Jangan datang saat pas enak, namun tidak datang saat susah," katanya.

Terkait tuntutan terhadap Setnov, Idrus menegaskan percaya Jaksa akan membuat tuntutan berdasarkan fakta. "Kita datang ke sini karena kita percaya kepada jaksa penuntut, hakim. Kita serahkan kepada mereka," tuturnya.

Tidak hanya Idrus Marham, politikus Partai Gerindra Permadi juga menghadiri sidang tuntutan terhadap Setnov.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0680 seconds (0.1#10.140)